HARLONA (2023) IMPLEMENTASI TOTAL QUALITY MANAGEMENT (TQM) DALAM PENINGKATAN PROFESIONALISME GURU DI SMP NEGERI 4 BAUBAU. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.
Full text not available from this repository.Abstract
Peningkatan kualitas pendidikan terkait erat dengan profesionalisme guru, tata kelola manajemen guru di satuan pendidikan menjadi tantangan nyata bagi sistem kepemimpinan di satuan pendidikan tersebut. Manajemen guru yang tidak baik dapat berdampak buruk terhadap proses pembelajaran yang berpengaruh pada hasil dan prestasi belajar peserta didik.Oleh karena itu, proses pembinaan terhadap guru wajib dilakukan secara terus menerus. Penelitian ini dilaksanakan untuk mengetahui strategi tata kelola manajemen sekolah terutama implementasi konsep total quality management (TQM), kepemimpinan, dan upaya pembinaan tenaga pendidik di sekolah dalam meningkatkan kompetensi profesional guru. Agar penelitian terarah maka metode yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif kualitatif. Penelitian dilaksanakan di SMPN 4 Baubau Propinsi Sulawesi Tenggara, sumber data diperoleh melalui kajian pustaka, wawancara dan pengamatan serta diuraikan dalam tulisan yang bersifat naratif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsep total quality management (TQM) pada prinsipnya telah terintegrasi dalam proses pengelolaan manajemen mutu di SMP Negeri 4 Baubau. Pembinaan guru dan perbaikan pembelajaran dilaksanakan secara terus menerus melalui pelatihan, workshop, MGMP dan sebagainya, hal ini tergambar jelas pada rencana program kegiatan tahunan sekolah.
Item Type: | Thesis (Karya Ilmiah) |
---|---|
Additional Information: | 20231 |
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: Total quality management (TQM), profesionalisme guru, kompetensi |
Subjects: | Program Studi > 54 Manajemen-S1 |
Divisions: | Fakultas > Fakultas Ekonomi Bisnis (FEB) |
Depositing User: | Karil Repository |
Date Deposited: | 11 Dec 2023 09:02 |
Last Modified: | 11 Dec 2023 09:02 |
URI: | http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/881 |