Search for collections on Karya Ilmiah

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MATERI UANG MELALUI MODEL BERMAIN PERAN PADA PESERTA DIDIK KELAS IV SDN JAGAKARSA 05 PAGI JAKARTA SELATAN

LINA MURTI (2022) PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MATERI UANG MELALUI MODEL BERMAIN PERAN PADA PESERTA DIDIK KELAS IV SDN JAGAKARSA 05 PAGI JAKARTA SELATAN. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya hasil belajar peserta didik pada materi uang kelas IV di SDN Jagakarsa 05 Pagi. Sebanyak 20 dari 32 peserta didik ( 62,5 % ) yang memiliki kemampuan rendahnya dalam pemahaman materi uang dengan nilai yang belum mencapai KKM. Rendahnya hasil belajar peserta didik pada materi uang karena model pembelajaran yang monoton dan pembelajaran dianggap tidak menarik sehingga perlu diperbaiki agar kemampuan peserta didik dapat ditingkatkan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar Matematika materi uang pada peserta didik kelas IV SDN Jagakarsa 05 Pagi. Penelitian ini dilaksanakan dengan 2 siklus. Siklus pertama dilaksanakan pada hari Senin, 31 Oktober 2022 dan hari Selasa tanggal 1 November 2022. Sedangkan untuk siklus kedua dilaksanakan pada hari Senin, 7 November 2022 dan hari Selasa tanggal 8 November 2022. Penelitian tindakkan kelas ini terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Setelah dilaksanakan penelitian, Hasil menunjukkan bahwa pembelajaran menggunakan model bermain peran efektif dalam meningkatkan hasil belajar matematika para peserta didik. Peserta didik yang nilainya tidak tuntas menurun drastis dari awalnya berjumlah 20 anak pada pra siklus (62,5%) kemudian siklus satu turun menjadi 9 anak (52,94%) dan pada siklus kedua turun lagi hanya tinggal 2 siswa saja (6,25%). Selain itu, nilai rata–rata peserta didik telah mengalami peningkatan secara bertahap sebesar 89.53 atau dalam persentase sebesar 94,12%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut maka dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan model bermain peran mampu meningkatkan hasil belajar matematika materi uang pada perserta didik kelas IV SDN Jagakarsa 05 pagi.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20222
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Hasil belajar matematika, uang, dengan bermain peran
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 07 Dec 2023 07:46
Last Modified: 07 Dec 2023 07:46
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/828

Actions (login required)

View Item
View Item