Search for collections on Karya Ilmiah

pengaruh manajemen koperasi terhadap pembentukan jiwa wirausaha santri Ar-Rowiyah mancengxaan modung bangkalan

LAILATUL BAROKAH (2022) pengaruh manajemen koperasi terhadap pembentukan jiwa wirausaha santri Ar-Rowiyah mancengxaan modung bangkalan. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Koperasi adalah lembaga perekonomian yang berada di lingkungan pesantren, dan bisa menjadi wadah bagi santri dalam melaksanakan kegiatan pelatihan kerja agar model Pendidikan agama dan Pendidikan kewirausahaan berkesinambungan. Adanya koperasi menjadi salah satu tempat wadah Pendidikan dan pembelajaran bagi para santri untuk mengembangkan minat serta bakat dalam berwirausaha. Diharapkan Pendidikan kewirausahaan ini dapat membekali para santri dengan beragam kemampuan atau skill, yang dibutuhkan oleh masyarakat dan lapangan pekerjaan. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) untuk mengetahui pengaruh manajemen koperasi terhadap jiwa kewirausahaan santri Ar-Rowiyah, (2) untuk mengetahui faktor apa saja yang menjadi penghambat jiwa kewirausahaan santri Ar-Rowiyah, (3) solusi apa saja yang dilakukan untuk menanggulangi kegagalan dalam membentuk jiwa kewirausahaan santri Ar-Rowiyah. Untuk mencapai tujuan diatas, digunakan penelitian Kualitatif dengan fokus penelitiannya adalah Manajemen Pembentukan Jiwa Kewirausahaan Santri Pondok Pesantren Ar-Rowiyah Bangkalan Madura, pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan reduksi data dan pada akhirnya data yang disusun tersebut ditarik sebuah kesimpulan. Pengecekan keabsahan data dilakukan triangulasi, dan membandingkan data hasil penelitian dengan wawancara dan dokumen. Hasil Penelitian menunjukkan : (1) manajemen yang digunakan dalam membentuk jiwa kewirausahaan santri melalui metode pelatihan bagaimana tata cara berwirausaha. Salah satu metode pelatihan pendidikan yang dilakukan yakni membimbing para santri untuk memiliki nilai-nilai kejujuran, kreatif, serta inovatif. (2) Faktor yang menjadi penghambat dalam pembentukan jiwa kewirausahaan santri adalah santri kurang memiliki rasa percaya diri, serta kurang memiliki sifat kejujuran. (3) dan solusi untuk mengatasi faktor penghambat yaitu memberikan arahan dan bimbingan secara insentif, sehingga para santri bisa serius dalam mengikuti bimbingan dan pembinaan dalam membentuk jiwa kewirausahaan.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20222
Uncontrolled Keywords: manajeme, koperasi,kewirausahaan
Subjects: Program Studi > 458 Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas > Fakultas Ekonomi Bisnis (FEB)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 07 Dec 2023 07:46
Last Modified: 07 Dec 2023 07:46
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/722

Actions (login required)

View Item
View Item