Search for collections on Karya Ilmiah

ANALISIS PERILAKU KONSUMEN TERHADAPKEPUTUSAN PEMBELIAN AIR MINUM DALAM KEMASAN MEREK “SULI 5” DI KABUPATEN TUBAN

FIFIN KURNIAWAN (2022) ANALISIS PERILAKU KONSUMEN TERHADAPKEPUTUSAN PEMBELIAN AIR MINUM DALAM KEMASAN MEREK “SULI 5” DI KABUPATEN TUBAN. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAKSalah satu merek air minum dalam kemasan (AMDK) yang memperhatikan kualitas air minum adalah Suli 5, yang diproduksi oleh PT. Amanah Sang Surya. Walaupun saat ini produk air minum Suli 5 tumbuh pesat dipasaran, namun bukan berarti kita mengabaikan persaingan pesat dalam industri air minum yang ada dipasaran. Oleh karena itu perusahaan harus mampu menyusun strategi pemasaran yang tepat guna meningkatkan jumlah penjualan. Banyaknya perusahaan air minum membuat mereka harus memberikan kualitas terbaik dari produknya dan harga yang terbaik sesuai dengan harapan konsumen, sehingga konsumen bisa tertarik untuk mengkonsumsi produk tersebut. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan menganalisa kasus yang ada dipasaran. Hasil temuan kajian menunjukkan bahwa masyarakat desa karangagung kecamatan palang kabupaten Tuban memilih mengkonsumsi produk Suli 5 karena faktor sosial budaya, dikarenakan sebagian masyarakat merasa bahwa produk Suli 5 merupakan produk asli daerah tempat mereka tinggal, dan juga produk Suli 5 sangat banyak dijual dipasaran khususnya di desa karangagung kecamatan palang kabupaten tuban, sehingga merupakan suatu kebiasaan bagi mereka untuk mengkonsumsi produk Suli 5. Perilaku konsumen inilah yang harus difahami produsen agar bisa meningkatkan penjualan produknya.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20222
Uncontrolled Keywords: Kata kunci : Perilaku konsumen, Suli 5, air minum dalam kemasan
Subjects: Program Studi > 54 Manajemen-S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Ekonomi Bisnis (FEB)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 07 Dec 2023 07:46
Last Modified: 07 Dec 2023 07:46
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/707

Actions (login required)

View Item
View Item