Search for collections on Karya Ilmiah

Peran Popularitas Selebriti Pada Peningkatan Pendapatan Penjualan (Studi Kasus Produk Souri milik Selebriti Thailand Metawin Opas-iamkajorn)

SITI HOLILAH (2022) Peran Popularitas Selebriti Pada Peningkatan Pendapatan Penjualan (Studi Kasus Produk Souri milik Selebriti Thailand Metawin Opas-iamkajorn). Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Selebriti mewakili gaya hidup ideal yang diinginkan semua orang, baik mereka yang penggemarnya ataupun bukan. Adanya perilaku pasar ingin meniru gaya hidup selebriti membuat pemasar rela menghabiskan banyak uang untuk menggunakan selebriti untuk mempromosikan produk atau merek mereka menggunakan kepopuleran yang dimiliki selebriti. Untuk itu, penelitian ini meneliti tentang ‘’Peran Popularitas Selebriti Pada Peningkatan Pendapatan Penjualan’’. Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui informasi mendalam mengenai peran popularitas selebriti dalam kaitannya dengan peningkatan penjualan. Metode penelitian yang dipakai dalam penelitian ini yaitu metode penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus atau studi literatur. Adapun hasil yang didapat dalam penelitian ini yaitu popularitas selebriti sangat berperan dalam meningkatkan penjualan suatu produk. Dengan tingkat popularitas yang tinggi serta diimbangi dengan citra diri dan kepribadian yang baik, membuat masyarakat yang merupakan penggemarnya maupun yang bukan penggemarnya menjadi tertarik dalam membeli apapun produk yang dipromosikan tersebut.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20222
Uncontrolled Keywords: peningkatan penjualan, popularitas, pemasaran, selebriti
Subjects: Program Studi > 83 Akuntansi - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Ekonomi Bisnis (FEB)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 07 Dec 2023 07:46
Last Modified: 07 Dec 2023 07:46
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/658

Actions (login required)

View Item
View Item