Search for collections on Karya Ilmiah

Strategi Komunikasi Perekrutan Anggota Baru Marching Band Gita Surya Persada SMA Muhammadiyah Wonosobo

SUKMA RANJU LA ROYBA (2022) Strategi Komunikasi Perekrutan Anggota Baru Marching Band Gita Surya Persada SMA Muhammadiyah Wonosobo. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan Strategi Komunikasi Perekrutan Anggota Baru Marching Band Gita Surya Persada SMA Muhammadiyah Wonosobo. Penelitian dimaksud untuk mengetahui bagaimana sebuah strategi komunikasi dalam merekrut anggota baru disusun. Teknik komunikasi apa yang digunakan, ragam perspektif komunikasi apa yang digunakan, serta pendekatan komunikasi apa yang digunakan berdasarkan media yang dipilih. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode deskriptif kualitatif dengan teknik wawancara dan observasi. Adapun sebagai narasumber dalam penelitian ini adalah pembina Marching Band Gita Surya Persada SMA Muhammadiyah Wonosobo. Hasil penelitian menunjukan bahwa strategi komunikasi yang dilaksanakan oleh pengurus Marching Band Gita Surya Persada menggunakan teknik persuasif yang bertujuan untuk mengajak siswa baru bergabung dengan kegiatan marching band. Ragam perspektif yang digunakan sebagai acuan adalah ragam perspektif transmission yang memanfaatkan penyaluran informasi melalui saluran komunikasi langsung dan promosi ekstrakurikuler serta berbagai media cetak luar ruang dan saluran interpersonal. Pendekatan komunikasi berdasarkan media yang digunakan diketahui bahwa pengurus Marching Band Gita Surya Persada memakai pendekatan komunikasi terpadu atau media mix. Hal ini terlihat dari penggunaan media seperti pamflet, poster, dan banner, juga memanfaatkan media sosial seperti Instagram dan WhatsApp.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20222
Uncontrolled Keywords: Komunikasi, Strategi, Teknik Komunikasi
Subjects: Program Studi > 72 Ilmu Komunikasi-S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 07 Dec 2023 07:46
Last Modified: 07 Dec 2023 07:46
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/571

Actions (login required)

View Item
View Item