Search for collections on Karya Ilmiah

Dampak Pandemi Covid 19 Terhadap Realisasi Anggaran Pendapatan BLUD di UPT Puskesmas Semanu I

MAYA RAMA WATI (2022) Dampak Pandemi Covid 19 Terhadap Realisasi Anggaran Pendapatan BLUD di UPT Puskesmas Semanu I. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Munculnya pandemi Covid 19 menimbulkan pengaruh pada aspek kesehatan. Puskesmas sebagai fasilitas kesehatan tingkat pertama memiliki peran penting dalam upaya memutus rantai penyebaran virus. Peran baru yang diemban puskesmas tidak lantas membuat puskesmas menghentikan pelaksanaan operasional guna memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat baik promotif maupun preventif. Dalam pelaksanaan operasional sebagai upaya untuk mencapai kinerja yang maksimal, dimasa pandemi puskesmas menghadapi hambatan dalam upaya mencapai realisasi anggaran pendapatan di UPT Puskesmas Semanu I. UPT Puskesmas Semanu I merupakan puskesmas yang menerapakan tata kelola keuangan BLUD. Pada tata kelola BLUD unsur pendapatan terdiri dari pendapatan jasa layanan dan lain-lain pendapatan BLUD. Kedua unsur penyusun pendapatan BLUD dipengaruhi oleh angka kunjungan di puskesmas. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif dengan tujuan untuk mengetahui realisasi anggaran pendapatan BLUD serta analisis terkait dampak pandemi Covid 19 yang ditimbulkan. Berdasarakan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pandemi Covid 19 secara nominal menyebabkan adanya penurunan realisasi anggaran pendapatan BLUD dibandingkan dengan realisasi sebelum terjadinya pandemi Covid 19

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20222
Uncontrolled Keywords: BLUD, Pandemi Covid 19, Realisasi Anggaran Pendapatan
Subjects: Program Studi > 83 Akuntansi - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Ekonomi Bisnis (FEB)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 07 Dec 2023 07:46
Last Modified: 07 Dec 2023 07:46
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/549

Actions (login required)

View Item
View Item