ZULFATUN NAFISAH (2022) Pengaruh Layanan Aplikasi Cengkeraman Mata Elang terhadap Kepuasan Masyarakat di Puskesmas Bonang 2 Demak. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.
Full text not available from this repository.Abstract
Angka kematian ibu dan bayi di Kabupaten Demak masih terbilang tinggi. Angka kematian ibu dan bayi yang tinggi ini disebabkan karena kurangnya tingkat pengetahuan masyarakat mengenai kondisi kehamilan. Selain itu kemiskinan, letak geografis masyarakat pesisir yang padat penduduknya, kurangnya kepedulian masyarakat sekitar, hingga keterlambatan rujukan.Keterlambatan pendeteksian menjadi alasan tingginya angka kematian ibu dan bayi. Maka dari itu lahirlah inovasi baru yakni aplikasi Cengkeraman Mata Elang agar pelayanan kesehatan ibu dan bayi lebih cepat, efektif dan efisien dan masyarakat merasa puas. Penelitian ini dilakukan di Puskesmas Bonang 2 Demak. Tujuan penulisan karya ilmiah ini adalah untuk melakukan analisis pengaruh layanan aplikasi Cengkeraman Mata Elang terhadap kepuasan masyarakat. Metode penelitian yang digunakan adalah Kuantitatif dengan jenis penelitian survei. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Nilai korelasinya adalah (0,308) nilai ini dapat disimpulkan bahwa hubungan kedua variabel penelitian dikategorikan cukup. Nilai Koefisien Determinasi yang diperoleh sebesar 9,5 % yang dapat ditafsirkan bahwa variabel bebas X memiliki pengaruh kontribusi sebesar 9,5% terhadap variabel Y dan 90,5% lainnya dipengaruhi oleh faktor-faktor lain di luar variabel X.
Item Type: | Thesis (Karya Ilmiah) |
---|---|
Additional Information: | 20222 |
Uncontrolled Keywords: | pelayanan, kepuasan masyarakat, kesehatan, AKI, AKB. |
Subjects: | Program Studi > 50 Ilmu Administrasi Negara-S1 |
Divisions: | Fakultas > Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP) |
Depositing User: | Karil Repository |
Date Deposited: | 07 Dec 2023 07:45 |
Last Modified: | 07 Dec 2023 07:45 |
URI: | http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/515 |