Search for collections on Karya Ilmiah

Upaya Meningkatkan Kemampuan Membaca Permulaan Melalui Media Big Book pada Siswa Kelas I SD

TISA ANGGI (2023) Upaya Meningkatkan Kemampuan Membaca Permulaan Melalui Media Big Book pada Siswa Kelas I SD. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Keberhasilan pembelajaran di kelas harus diawali dengan keterampilan membaca yang baik. Dengan membaca, siswa memahami dan menguasai semua materi yang diberikan oleh guru. Agar menjadi mahir dalam membaca, siswa harus memulai dari penguasaan kemampuan membaca permulaan. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan siswa membaca permulaan dengan menggunakan media Big Book. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) dengan menggunakan model Kemmis dan McTaggart dengan empat tahapan yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini meliputi tes membaca permulaan, observasi, wawancara, catatan lapangan, dan dokumentasi. Penelitian ini dilakukan dalam 3 siklus. Setelah mengimplementasikan, media Big Book dapat meningkatkan kemampuan membaca permulaan siswa. Hasil presentasi keberhasilan akademik sebesar 21,43%, pada siklus I presentasi keberhasilan belajar sebesar 50%, pada siklus II presentasi keberhasilan belajar sebesar 64,28% dan presentasi keberhasilan belajar mencapai 71,42% pada siklus III. Berdasarkan hasil penelitian ini, penggunaan media Big Book dapat meningkatkan kemampuan membaca permulaan siswa.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: kemampuan membaca permulaan, media Big Book, siswa sekolah dasar
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:14
Last Modified: 11 Dec 2023 09:14
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/4141

Actions (login required)

View Item
View Item