Search for collections on Karya Ilmiah

PENERAPAN METODE FIELD TRIP UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPA SDN 11 BALAESANG

DEWI ARINI (2023) PENERAPAN METODE FIELD TRIP UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN IPA SDN 11 BALAESANG. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Hasil belajar siswa kelas 4 khususnya pada mata pelajaran IPA di SDN 11 Balaesang masih sangat rendah, sehingga penelitian ini dimaksudkan untuk lebih meningkatkan hasil belajar IPA siswa kelas 4 SDN 11 Balaesang melalui metode field trip. Penggunaan metode Field Trip dalam pembelajaran IPA membuat siswa lebih tertarik, karena dilakukan di luar kelas dengan menggunakan metode field trip, sehingga membuat pemahaman siswa menjadi lebih bermakna. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian tindakan kelas, dengan metode pembelajaran field trip. Model tersebut membagi satu pola teknik penelitian kegiatan ruang belajar menjadi empat tahapan, yaitu persiapan khusus, pelaksanaan kegiatan, pengamatan, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah 20 siswa kelas 4 di SDN 11 Balaesang. Dilihat dari hasil belajar siswa pemanfaatan menggunakan metode field trip pada mata pelajaran IPA, pada siklus pertama ketuntasan belajar klasikal sebesar 55% dan daya serap klasikal sebesar 71,25. Sedangkan pada siklus II ketuntasan belajar klasikal yaitu 90% dan daya serap klasikal sebesar 87,25. Hal ini menunjukkan bahwa penerapan metode field trip dapat lebih meningkatkan hasil belajar IPA siswa kelas 4 di SDN 11 Balaesang.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Field Trip, Hasil Belajar, IPA
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:14
Last Modified: 11 Dec 2023 09:14
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/4128

Actions (login required)

View Item
View Item