ETIKA FEBRIANA (2023) KEGUNAAN MEDIA MEWARNAI GAMBAR UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MOTORIK HALUS ANAK PADA KELOMPOK A DI TK ILHAM. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui peningkatan kemampuan motorik halus anak melalui media mewarnai gambar pada kelompok A di TK ILHAM Pringabaya Lombok Timur Tahun Pelajaran 2022/2023. Penelitian ini adalah penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilakukan dalam dua siklus yaitu siklus I dan siklus II setiap siklus dengan kegiatan perencanaan pembelajaran kemudian pelaksanaan perbaikan pembelajaran dan refleksi. Pada setiap siklus ada lima RPPH. Subyek yang diteliti yaitu anak kelompok A di TK ILHAM Pringgabaya berjumlah 15 anak dengan kemampuan motorik halus anak masih kurang. Hasil penelitian pada Siklus I memperlihatkan kemampuan motorik halus anak dengan kategori belum berkembang (BB) mengalami penurunan dari 8 anak (53,3%) pada kondisi awal menjadi 2 anak (13,3%). Sedangkan, pada siklus II dengan kriteria belum berkembang (BB) sudah benar-benar tidak ada. Peningkatan terjadi pada kriteria Berkembang Sesuai Harapan (BSH) yaitu sebesar 12 anak (80%). Penelitian ini memperlihatkan bahwa kegiatan mewarnai gambar yang dilakukan dengan menggunakan media gambar yang bervariasi dapat meningkatkan kemampuan motorik halus anak serta menunjukkan hasil yang positif.
Item Type: | Thesis (Karya Ilmiah) |
---|---|
Additional Information: | 20231 |
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: Motorik Halus, Mewarnai ,Gambar. |
Subjects: | Program Studi > 120 Pendidikan Guru PAUD - S1 |
Divisions: | Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) |
Depositing User: | Karil Repository |
Date Deposited: | 11 Dec 2023 09:14 |
Last Modified: | 11 Dec 2023 09:14 |
URI: | http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/4029 |