Search for collections on Karya Ilmiah

Video Tutorial Sebagai Media Pembelajaran untuk Meningkatkan Minat dan Keterampilan dalam Membuat Kerajinan Tangan Origami Siswa Kelas II SDN 4 Tukadsumaga, Buleleng, Bali Tahun Ajaran 2023

I WAYAN AGRIS JODI SETIAWAN (2023) Video Tutorial Sebagai Media Pembelajaran untuk Meningkatkan Minat dan Keterampilan dalam Membuat Kerajinan Tangan Origami Siswa Kelas II SDN 4 Tukadsumaga, Buleleng, Bali Tahun Ajaran 2023. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis apakah video tutorial sebagai media pembelajaran dapat meningkatkan minat dan keterampilan siswa dalam membuat kerajinan tangan origami. Penelitian ini dilakukan di kelas II SDN 4 Tukadsumaga dengan subjek penelitian yaitu 39 siswa. Penelitian ini menggunakan desain penelitian Tindakan kelas sebanyak 2 siklus dengan tahapan yaitu perencanaan (planning), Tindakan (action), Pengamatan (observing), dan Refleksi (reflecting). Dalam penelitian ini menggunakan instrument pengumpulan data secara kuantitatif dan kualitatif. Data kuantitatif dianalisis secara deskriptif dengan menggunakan hasil evaluasi belajar siswa. Sedangkan, data kualitatif dianalisis secara deskriptif dengan menggunakan teknik observasi (pengamatan). Adapun hasil penelitian menunjukkan tahap prasiklus yaitu 14 siswa dinyatakan tuntas dalam pembelajaran, kemudian siklus I sebanyak 25 siswa dinyatakan tuntas dalam pembelajaran, dan terakhir siklus II sebanyak 39 siswa dinyatakan tuntas dalam pembelajaran. Maka dapat disimpulkan bahwa video tutorial sebagai media pembelajaran dapat meningkatkan minat dan keterampilan siswa dalam membuat kerajinan tangan origami.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Video Tutorial, Minat Siswa, Keterampilan Siswa
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:14
Last Modified: 11 Dec 2023 09:14
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/4021

Actions (login required)

View Item
View Item