Search for collections on Karya Ilmiah

ANALISIS FAKTOR YANG MEMENGARUHI DAYA BELI GAS ELPIJI BERSUBSIDI DI DAERAH KECAMATAN TALANG UBI KABUPATEN PENUKAL ABAB LEMATANG ILIR

RUSTINI ADRIYANTI (2022) ANALISIS FAKTOR YANG MEMENGARUHI DAYA BELI GAS ELPIJI BERSUBSIDI DI DAERAH KECAMATAN TALANG UBI KABUPATEN PENUKAL ABAB LEMATANG ILIR. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi daya beli gas elpiji bersubsisdi didaerah Penukal Abab Lematang Ilir.Minat beli ulang yang tinggi mencerminkan tingkat kepuasan konsumen ketika memutuskan untuk mengadopsi suatu produk.Kelancaran distribusi elpiji 3 kg kepada masyarakat sangat bergantung pada beberapa instansi.Distribusi elpiji 3 kg dimulai dari PT Pertamina sebagai perusahaan minyak dan gas bumi nasional.Pengisian tabung gas elpiji dilakukan di Stasiun Pengisian dan Pengangkutan Bulk Elpiji (SPPBE) yang tersebar di seluruh Indonesia. Selanjutnya agen elpiji 3 kg sebagai perusahaan swasta rekanan pt pertamina akan mendistribusikan elpijike pangkalan dan diteruskan kepada masyarakat. Sistem distribusi elpiji 3 kg yang diterapkan merupakan sistem distribusi tertutup.Penerapan distribusi tertutup ini membuat pasokan elpiji untuk setiap masyarakat yang dijatahkan oleh pemerintah sebanyak 3 tabung elpiji per bulan lebih terjamin.Penukal Abab Lematang Ilir merupakan salah satu Kabupaten yang ada Sumatera Selatan yang mana masyarakat yang ada di wilayah tersebut merupakan konsumen aktif terhadap bahan bakar untuk keperluan rumah tangga. Kebutuhan masyarakat Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir terhadap gas elpiji semakin meningkat. Seiring dengan meningkatnya kebutuhan, maka cadangan minyak bumi pada saat ini tentu akan semakin berkurang, pengembangan sumber energi alternatif yang dapat diperbaharui menjadi salah satu pilihan yang tepat untuk saat ini. Adanya agen gas elipiji rumah tangga di Talang Ubi pada dasarnya berbanding lurus terhadap permintaan masyarakat terhadap gas elpiji.Namun pada kenyataannya, hal tersebut tidak diimbangi dengan cukupnya jumlah gas elpiji. Talang Ubi sering mengalami krisis gas elpiji karena kurangnya pasokan gas akibat keterlambatan pendistribusian gas. Keberadaan gas yang terbatas membuat para agen bingung untuk membagi ke pelanggannya, sebab jatah tersebut tidak bisa mencukupi permintaan masyarakat.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20222
Uncontrolled Keywords: gas elpiji,minyak bumi,konsumen aktif
Subjects: Program Studi > 54 Manajemen-S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Ekonomi Bisnis (FEB)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 07 Dec 2023 07:44
Last Modified: 07 Dec 2023 07:44
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/401

Actions (login required)

View Item
View Item