Search for collections on Karya Ilmiah

Peningkatan kemampuan berbicara dan bahasa melalui metode bercerita dengan media wayang kardus pada kelompok B TK Gayatri Kumara

PUTU ROSITA WIDAYANI (2023) Peningkatan kemampuan berbicara dan bahasa melalui metode bercerita dengan media wayang kardus pada kelompok B TK Gayatri Kumara. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini didasarkan pada permasalahan minimnya penggunaan media pembelajaran pada mata pelajaran bahasa Indonesia pada materi mendengarkan cerita dongeng di TK Gayatri Kumara. Dan guru menginginkan media baru supaya anak didik menjadi semangat belajar. Wayang sering dipandang sebagai hal yang kuno, yang tidak mudah dipahami oleh banyak orang khususnya anak usia dini. Namun dengan seiring perkembangan zaman, wayang digunakan sebagai media pembelajaran yang menyenangkan. Penelitian ini bertujuan : 1) untuk mengembangkan media wayang sebagai media pembelajaran dalam mengembangkan kemampuan berbahasa anak melalui metode bercerita, 2) mengetahui kelayakan media wayang sebagai media pembelajaran dalam perkembangan kemampuan berbahasa anak usia dini. Tujuan dari penelitian ini adalah 1) untuk mengetahui desain pengembangan media wayang kartun, 2) untuk mengetahui hasil validasi ahli materi dan ahli media. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan ( R & D) yang mengadopsi pengembangan dari Brog and Gall yang dilakukan hingga pada langkah ke tujuh, adapun langkah-langkah tersebut sebagai berikut : (1) Potensi dan masalah, (2) Pengumpulan data, (3) Desain produk, (4) Validasi desain, (5) Revisi desain, (6) Uji coba produk, dan (7) Revisi produk.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Kemampuan berbicara, kemampuan bahasa, metode bercerita, media wayang, taman kanak-kanak.
Subjects: Program Studi > 120 Pendidikan Guru PAUD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:14
Last Modified: 11 Dec 2023 09:14
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/3990

Actions (login required)

View Item
View Item