Search for collections on Karya Ilmiah

Penerapan Model Pembelajaran Snowball Throwing untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Materi Bangun Datar di SD Negeri 3 Genteng Wetan

IMAM ASNGARI (2023) Penerapan Model Pembelajaran Snowball Throwing untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa pada Materi Bangun Datar di SD Negeri 3 Genteng Wetan. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAKHasil belajar matematika siswa di SD Negeri 3 Genteng Wetan masih rendah, terutama pada materi bangun datar. hal ini disebabkan pembelajaran masih menggunakan metode konvensional dengan pendekatan ceramah dari guru dan penugasan dari buku teks yang seringkali membuat siswa bosan sehingga tidak efektif dalam meningkatkan hasil belajar mereka. Dengan penerapan model pembelajaran snowball throwing diharapkan dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi bangun datar. Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan hasil belajar materi bangun datar siswa dengan menggunakan model pembelajaran Snowball Throwing. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas III di SDN 3 Genteng Wetan yang berjumlah 26 siswa. Penelitian tindakan kelas ini ada 2 siklus, setiap siklusnya ada beberapa tahap yaitu tahapan perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Metode pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Data kuantitatif yang terdiri dari nilai hasil belajar aspek kognitif siswa diperoleh dari hasil tes pada akhir tindakan setiap siklus dan hasil belajar aspek afektif dan psikomotorik dinilai dengan melakukan observasi terhadap sikap, dan aktifitas belajar siswa disetiap siklus. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan persentase dari hasil belajar kognitif, afektif dan psikomotor pada siswa. Peningkatan hasil belajar siswa dapat diukur dari evaluasi siklus I dan siklus II. Dengan persentase ketuntasan hasil belajar aspek kognitif siswa siklus I sebesar 69,23% dan siklus II 88,46%. Persentase ketuntasan hasil belajar aspek afektif siswa siklus I sebesar 73,08% dan siklus II 80,77%. Sedangkan Persentase ketuntasan hasil belajar aspek psikomotor siswa siklus I sebesar 73,08% dan siklus II 80,77%. Hasil belajar siswa dikelas dikatakan tuntas secara klasikal jika persentase ketuntasan dari semua siswa dicapai sekurang-kurangnya 75%. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa dengan menerapkan model pembelajaran snowball throwing dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi bangun datar di kelas 3 SD Negeri 3 Genteng Wetan.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci :Model Pembelajaran Snowball Throwing , Hasil Belajar Siswa, Bangun Datar
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:13
Last Modified: 11 Dec 2023 09:13
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/3971

Actions (login required)

View Item
View Item