RAVITA DEWI (2023) Penerapan Metode Tutor Sebaya (Peer Teaching) Untuk Meningkatkan Kemampuan Berhitung Matematika Materi Pembagian Bersusun (Porogapit) Pada Siswa Kelas IV Semester 1 Tahun Ajaran 2022/2023 di UPT SDN Tugurejo 1 Kecamatan Wates Kabupaten Blitar. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berhitung matematika materi pembagian bersusun (porogapit) melalui penerapan metode tutor sebaya pada siswa kelas IV di UPT SDN Tugurejo 1. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) dengan menggunakan model Kemmis and Targart dengan sistem siklus spiral, yaitu merencanakan, melaksanakan tindakan, observasi dan refleksi. Subjek yang terlibat dalam penelitian ini adalah siswa kelas IV SDN Tugurejo 1 yang berjumlah 10 siswa yang terdiri dari 3 siswa laki-laki dan 7 siswa perempuan. Dalam penelitian ini data dikumpulkan dengan menggunakan prosedur tes dengan instrumen tes hasil belajar berupa soal essay untuk mengukur kemampuan berhitung siswa dan instrumen observasi berupa lembar observasi untuk mengetahui kinerja siswa dalam pembelajaran. Pada pra siklus, siswa memperoleh nilai rata-rata 73 pada tes akhir belajarnya, pada siklus I siswa memperoleh nilai rata-rata 82 dan pada siklus II nilai rata- rata siswa adalah 91. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan kemampuan menghitung siswa dalam kegiatan belajar pada siklus I dan siklus II yaitu dari 70% meningkat sebesar 100%. Penulis dapat menyimpulkan bahwa berdasarkan hasil penelitian, kemampuan berhitung pada mata pelajaran matematika materi pembagian bersusun (porogapit) pada siswa kelas IV SDN Tugurejo 1 dapat ditingkatkan dengan menerapkan metode tutor sebaya (peer teaching).
Item Type: | Thesis (Karya Ilmiah) |
---|---|
Additional Information: | 20231 |
Uncontrolled Keywords: | metode tutor sebaya (peer teaching), kemampuan berhitung, pembagian bersusun (porogapit) |
Subjects: | Program Studi > 110 PGSD - S1 |
Divisions: | Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) |
Depositing User: | Karil Repository |
Date Deposited: | 11 Dec 2023 09:13 |
Last Modified: | 11 Dec 2023 09:13 |
URI: | http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/3898 |