Search for collections on Karya Ilmiah

PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS III DENGAN PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE PADA MATERI IPA

RIMA DWI MEKARSARI (2023) PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS III DENGAN PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE PADA MATERI IPA. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Berdasarkan hasil observasi di kelas III SD Negeri Kuncen Kota Madiun, ditemukan permasalahan dalam pembelajaran diantaranya aktivitas siswa rendah, dan hasil belajar siswa dalam tema 5 subtema 3 dengan materi pengaruh perubahan cuaca terhadap kehidupan manusia. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, diterapkan model Picture and Picture tema 5 subtema 3 dengan materi pengaruh perubahan cuaca terhadap kehidupan manusia.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa melalui penerapan model Picture and Picture. Penelitian tindakan ini dilaksanakan dalam dua siklus penelitian, masing-masing siklus 1 pertemuan. Subjek penelitian ini adalah guru dan 13 siswa kelas III SD Negeri Kuncen Kota Madiun. Data hasil penelitian berupa data kuantitatif yang dianalisis menggunakan teknik analisis deskriptif. Variabel penelitian ini adalah hasil belajar siswa. Dari hasil penelitian dapat diketahui bahwa hasil belajar siswa berupa pada akhir siklus I memperoleh nilai rata-rata 74 dan ketuntasan belajar klasikal 72%, pada akhir siklus II mendapat nilai rata-rata 82.5 dan ketuntasan belajar klasikal sebesar 94%. Simpulan penelitian ini adalah penerapan model Picture and Picture dapat meningkatkan hasil belajar tema 5 subtema 3 dengan materi pengaruh perubahan cuaca terhadap kehidupan manusia siswa kelas III SD Negeri Kuncen Kota Madiun.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: hasil belajar, Picture and Picture,Tematik
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:12
Last Modified: 11 Dec 2023 09:12
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/3742

Actions (login required)

View Item
View Item