Search for collections on Karya Ilmiah

UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN MOTORIK KASAR ANAK KB MELALUI PERMAINAN TRADISIONAL BAKIAK

RATIH DWI TRI PUSPITA SARI (2023) UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN MOTORIK KASAR ANAK KB MELALUI PERMAINAN TRADISIONAL BAKIAK. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAKMasa usia dini merupakan salah satu masa yang penting dalam kehidupan manusia. Hal ini karena pada masa usia dini anak mulai peka atau sensitif untuk menerima berbagai macam rangsangan dari luar diri anak. Oleh karena itu, pada masa usia dini sangat penting untuk memberikan rangsangan atau stimulasi yang tepat kepada anak, sehingga dapat mengoptimalkan aspek-aspek perkembangan anak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh permainan Tradisional Bakiak terhadap peningkatan keterampilan motorik kasar anak di KB Sambilanang Karobelah Mojoagung. Manfaat penelitian ini adalah Memperoleh pengalaman langsung mengenai pembelajaran aktif, kreatif melalui permainan Tradisional Bakiak, dapat mengembangkan keterampilan motorik kasar anak, membentuk anak yang mandiri, cerdas, dan lincah, mampu membina hubungan sesama teman. Penelitian Tindakan Kelas dengan subjek penelitian anak didik kelompok bermain Sambilanang Karobelah Mojoagung Jombang ini dilaksanakan dalam 2 siklus, menggunakan instrumen RKH, lembar observasi aktivitas anak, lembar observasi aktivitas guru dan hasil belajar anak didik. Dari kegiatan pembelajaran meningkatkan keterampilan motorik kasar anak melalui permainan Tradisional Bakiak pada kelompok Bermain Sambilanang dilakukan melalui kegiatan perbaikan pembelajaran selama dua siklus, terjadi peningkatan dari siklus 1 ke siklus 2 yang cukup baik yaitu 58 % menjadi 83 % melalui permainan Tradisional Bakiak anak lebih tertarik dan mendapatkan pengalaman belajar yang menyenangkan dan dalam suasana yang riang gembira.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Motorik kasar, Anak usia dini, Permainan tradisional bakiak
Subjects: Program Studi > 120 Pendidikan Guru PAUD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:12
Last Modified: 11 Dec 2023 09:12
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/3601

Actions (login required)

View Item
View Item