Search for collections on Karya Ilmiah

Meningkatkan Kemampuan Kreativitas Anak Melalui Kegiatan Finger Painting Usia 4- 5 Tahun di KB Ash-Shoff Kid's

AMILATUL HIDAYAH (2023) Meningkatkan Kemampuan Kreativitas Anak Melalui Kegiatan Finger Painting Usia 4- 5 Tahun di KB Ash-Shoff Kid's. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Dalam menstimulasi perkembangan kreativitas anak harus dilakukan dengan kegiatan menarik agar tujuan tercapai dan anak berkembang menjadi pribadi yang kreatif. Seni dianggap dapat meningktakan perkembangan anak dengan berbagai metode. Finger painting adalah suatu bentuk kegiatan melukis menggunakan jari dengan tujuan mengembangkan keterampilan motoric halus, melatih pengembangan imajinasi dan melatih bakat artistic, terutama pada kegiatan seni anak (Wahyudi dan Amanah, 2018). Finger painting adalah suatu bentuk Teknik melukis menggunakan jari jemari anak dengan cara mengoleskan warna pada kertas kosong, dengan tujuan membantu perkembangan kreativitas anak dan melatih motoric halus (Cahyati, 2015). Diidentifikasikan bahwa masalah yang terdapat di KB Ash-Shoff Kid’s Kota Balikpapan yaitu masih kurangnya mengenai pembelajaran dlam rangka peningkatan kreativitas anak, kegiatan pembelajaran yang kurang bervariasi dan rendahnya kreativitas anak usia dini. Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan pelaksanaan bermain finger painting untuk meningktakan kreativitas anak. Untuk mendeskripsikan apakah melalui kegiatan finger painting dapat meningkatkan kreatifitas anak Penilitian ini dilakukan di KB Ash- Shoff Kid’s Kota Balikpapan, dengan subjek penilitian yaitu kelompok A dengan jumlah 10 anak yang terdiri dari 6 anak perempuan dan 4 anak laki-laki. Penelitian ini dilakukan dengan kegiatan finger painting dan di lakukan II siklus. Siklus 1 3 kali pertemuan dan siklus II 3 kali pertemuan. Teknik pengumpulan data berupa observasi dan unjuk kerja. Teknik analisis data yang digunakan dalam penilitian ini menggunakan Teknik analisis dekriptif kualitatif.Dari hasil pembahasan diatas dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan kegiatan finger painting dapat meningkatkan kreativitas anak di KB ASH-SHOFF KID’S. Hasil akhir data di atas perkembangan kreativitas anak dari siklus I dan siklus II menunjukkan adanya peningkatan kreativitas anak usia dini melalaui kegiatan finger painting sesuai dengan indikator penilaian.Dari pembahasan diatas dapat disimpulkan bahwa dengan kegaitan finger painting di KB ASH-SHOFF KID’S dapat meningkatkan kreativitas anak.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: anak usia dini,kreativitas,finger painting
Subjects: Program Studi > 120 Pendidikan Guru PAUD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:11
Last Modified: 11 Dec 2023 09:11
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/3556

Actions (login required)

View Item
View Item