Search for collections on Karya Ilmiah

Analisis Metode Penerjemahan pada Teks Laporan berjudul How the Internet Can Harm Us ke Bahasa Indonesia

NUR HANIYAH (2022) Analisis Metode Penerjemahan pada Teks Laporan berjudul How the Internet Can Harm Us ke Bahasa Indonesia. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Karya ilmiah ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses menerjemahkan teks laporan berjudul How the Internet Can Harm Us, What We Can Do about It dan jenis-jenis metode penerjemahan yang digunakan agar menghasilkan terjemahan yang wajar, sepadan, dan berterima. Metode penelitian yang digunakan dalam karya ilmiah ini adalah penelitian kualitatif deskriptif berdasarkan pendekatan komparatif. Adapun metode penerjemahan yang digunakan berdasarkan pendapat Newmark. Sumber data karya ilmiah ini merupakan teks laporan dari media daring European Parliamentary Research Service. Hasil dari penelitian dalam menerjemahkan teks laporan ditemui metode penerjemahan kata per kata sebanyak 4%, metode penerjemahan harfiah 24%, metode penerjemahan setia 24%, metode penerjemahan adaptasi 8%, metode penerjemahan idiomatis 4%, metode penerjemahan bebas 28%, dan metode penerjemahan komunikatif 8%. Sedangkan metode penerjemahan yang tidak ditemukan adalah semantis. Penerjemahan bebas sering digunakan sebab menekankan pada makna TSa, sehingga informasi yang dilaporkan dapat dimengerti oleh pembaca sasaran sebab hasil terjemahannya sudah dikonversi ke dalam budaya sasaran.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20222
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Penerjemahan, Metode Penerjemahan, Teks Laporan
Subjects: Program Studi > 87 Sastra Inggris Bidang Minat Penerjemahan
Divisions: Fakultas > Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 07 Dec 2023 07:44
Last Modified: 07 Dec 2023 07:44
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/355

Actions (login required)

View Item
View Item