Search for collections on Karya Ilmiah

MENINGKATKAN KEMAMPUAN BAHASA DALAM MENYEBUTKAN HURUF MELALUI MODEL MAKE A MATCH DI KELOMPOK B

FIRDA FARIDA (2023) MENINGKATKAN KEMAMPUAN BAHASA DALAM MENYEBUTKAN HURUF MELALUI MODEL MAKE A MATCH DI KELOMPOK B. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran make a match terhadap kemampuan membaca permulaan pada anak kelompok B. Metode penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas.Penelitian ini dilaksanakan pada anak kelompok B TK Tunas Bangsa Syamsudin Noor Banjarbaru dengan jumlah anak 28 orang yang terdiri dari 11 anak laki-laki dan 17 anak perempuan. Penelitian ini terdiri dari Siklus I dan Siklus II dilaksanakan dalam 4 kali pertemuan.Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) aktifitas guru mengalami peningkatan dari kategori cukup baik menjadi sangat baik pada sikluske II, (2) aktifitas anak mengalami peningkatan dari kategori kurang aktif menjadi sangat aktif (97,5%) pada pertemuan dua siklus II, (3) Hasil pengembangan Bahasa anak melalui Model Make A Match dari persentase (22%) Pada siklus I pertemuan pertama meningkat menjadi (96%) pada pertemuan dua siklus II. Peneliti menyarankan Pembelajaran di taman kanak-kanak khususnya Kelompok B dapat menggunakan Model Make A Match yang dapat memberikan peningkatan suatu hasil aktifitas anak dan hasil perkembangan Bahasa anak dalam menyebutkan huruf. Sebagai bahan pertimbangan dan masukan dalam menentukan metode atau model yang akan digunakan dalam proses belajar mengajar di kelas. Dengan ini guru dapat meningkatkan kemampuan membaca anak didik dengan berbagai model pembelajaran. Sebagai salah satu sarana untuk mengembangkan penelitian lagi dengan menambah model atau metode pembelajaran sebagai variabel lainnya terutama penggunaan model pembelajaran make a match.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Perkembangan Bahasa, make a match, anak usia 5-6 tahunAbstract
Subjects: Program Studi > 120 Pendidikan Guru PAUD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:11
Last Modified: 11 Dec 2023 09:11
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/3535

Actions (login required)

View Item
View Item