Search for collections on Karya Ilmiah

PENERAPAN PEMBELAJARAN METODE GASING UNTUK MENINGKATKAN HITUNG DASAR PERKALIAN MATEMATIKA KELAS III SD

DINTA HAYULISTYA PRABA ERIESTA (2023) PENERAPAN PEMBELAJARAN METODE GASING UNTUK MENINGKATKAN HITUNG DASAR PERKALIAN MATEMATIKA KELAS III SD. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hitung dasar perkalian siswa kelas III pada pembelajaran matematika dengan menggunakan metode gasing. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya hasil tes hitung dasar perkalian di kelas 3 SD IT Alam Nurul Islam sehingga belum memenuhi target. Berdasarkan hasil dan pembahasan diatas, maka diperoleh beberapa kesimpulan diantaranya: 1) adanya perbedaan hasil hitung dasar perkalian kelas III SD IT Alam Nurul Islam sebelum dan sesudah diterapkanya metode gasing, 2) mengalami peningkatan setelah diterapkanya metode gasing. Berdasarkan hasil penelitian, dari prasiklus, siklus 1 sampai siklus 2 menunjukkan bahwa nilai rata-rata hasil pretes kelas III SD IT Alam Nurul Islam 63,0. Setelah dilakukan metode gasing, perolehan nilai rata-rata postes pada siklus I meningkat menjadi 63,0 kemudian meningkat menjadi 77,7 pada siklus II. Selain itu dengan menerapkan metode gasing dalam pembelajaran hitung dasar perkalian 1-10 berjalan dengan optimal. Hal ini terlihat dari keaktifan peserta didik dengan metode yang sudah diterapkan.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Hitung dasar perkalian, Metode gasing, Matematika
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:11
Last Modified: 11 Dec 2023 09:11
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/3436

Actions (login required)

View Item
View Item