Search for collections on Karya Ilmiah

PENINGKATAN KEMAMPUAN OPERASI HITUNG PENJUMLAHAN BILANGAN CACAH DENGAN MEDIA KARTU PADA SISWA KELAS 1 SDN TAMANSARI 3 TAHUN AJARAN 2022/2023

MARGARETA SHELLY ADELINA (2023) PENINGKATAN KEMAMPUAN OPERASI HITUNG PENJUMLAHAN BILANGAN CACAH DENGAN MEDIA KARTU PADA SISWA KELAS 1 SDN TAMANSARI 3 TAHUN AJARAN 2022/2023. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Rendahnya tingkat kemampuan siswa dalam melakukan operasi hitung penjumlahan pada siswa kelas 1 SDN Tamansari 3 menjadi alasan penelitian dilakukan. Kegiatan permainan kartu angka merupakan kegiatan yang dapat membantu peningkatan kemampuan siswa dalam melakukan operasi penjumlahan. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan penjumlahan di SDN tamansari 3. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang setiap siklus terdiri dari 4 tahapan seperti tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, tahap observasi, dan tahap refleksi. Subjek pada penelitian ini adalah siswa kelas 1 SDN Tamansari 3. Hasil dari penelitian ini adalah kemampuan operasi hitung penjumlahan bilangan cacah mengalami peningkatan. Sebelum melakukan tindakan penelitian, tingkat kemampuan siswa dalam melakukan operasi hitung penjumlahan masih tergolong rendah, setelah dilakukan penelitian siklus I maka diperoleh hasilnya adalah 37,50%. Pada siklus II meningkat menjadi 81,25%. Setelah dilakukan mulai dari siklus I dan siklus II daapat disimpulkan bahwa kemampuan operasi hitung penjumlahan bilangan cacah mengalami peningkatan.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Operasi hitung penjumlahan. Media kartu, Siswa kelas 1
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:11
Last Modified: 11 Dec 2023 09:11
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/3430

Actions (login required)

View Item
View Item