Search for collections on Karya Ilmiah

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA SD DENGAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING

DEA IMPIA PUTRI (2023) MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA SD DENGAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM SOLVING. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperbaiki proses pembelajaran dengan adanya penerapan model pembelajaran problem solving dalam upaya meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas III di SD Negeri 2 Tribuana Tahun Pelajaran 2022/2023. Rendahnya hasil belajar dikarenakan guru menerapkan model pembelajaran secara konvensional sehingga menyebabkan kurangnya partisipasi aktif siswa dalam pembelajaran. Penelitian ini dilaksanakan menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terdiri dalam dua siklus. Pada setiap siklus terdapat tahap perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Subjek penelitian yaitu siswa kelas III yang berjumlah 11 siswa sedangkan objek penelitian yaitu hasil belajar matematika siswa setelah mengikuti model pembelajaran problem solving. Indikator keberhasilan penelitian ini yaitu siswa mendapatkan nilai sesuai Kriteria Ketuntasan Minimal yakni 70 ketuntasan belajar mencapai 80% dengan kategori baik. Berdasarkan penelitian yang telah dilaksanakan ditemukan bahwa hasil belajar pada siklus I siswa memperoleh nilai rata-rata hasil belajar matematika sebesar 67,27 dan pada siklus II mengalami peningkatan menjadi 83,63. Begitu juga terjadi peningkatan ketuntasan belajar pada siklus I yaitu 54,54% menjadi 81,81%. Berdasarkan penelitian yang telah dilaksanakan maka dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan penerapan model problem solving dapat meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas III di SD Negeri 2 Tribuana.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Hasil Belajar, Matematika, Problem Solving
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:11
Last Modified: 11 Dec 2023 09:11
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/3384

Actions (login required)

View Item
View Item