Search for collections on Karya Ilmiah

PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING DENGAN MEMANFAATKAN MEDIA INTERAKTIF PADA SISWA KELAS V SEMESTER II

QONIATUR ROHMAH (2023) PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING DENGAN MEMANFAATKAN MEDIA INTERAKTIF PADA SISWA KELAS V SEMESTER II. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

QONIATUR ROHMAH Peningkatan Hasil Belajar IPA Melalui Model Pembelajaran Contextual Teaching and Learning dengan Memanfaatkan Media Interaktif Pada Siswa Kelas V Semester II. Latar belakang yang mendorong penelitian ini adalah rendahnya hasil belajar ulangan harian pelajaran IPA. Hal tersebut disebabkan kurangnya pembelajaran yang efektif dimana siswa pasif dan kurang berpartisipasi dalam kegiatan pembelajaran. Permasalahan dalam penelitian ini adalah, Apakah penerapan model pembelajaranContextual Teaching and Learning melui media interaktif dapat meningkatkan hasil belajar IPA siswa kelas V? Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan model pembelajaran Contextual Teaching and Learning dapat meningkatkan hasil belajar IPA siswa kelas V.Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian adalah siswa kelas V Semester 2 dengan teknik pengumpulan data yang digunakan yakni observasi, dokumentasi, dan tes hasil belajar.Hasil analisis data menunjukkan 6 orang siswa (40%) belummencapai KKM yaitu 65, dengan jenis penelitian yang dilaksanakan dalam 2 siklus dengan tahapan tiap siklus yaitu perencanaan, pelaksanaan, penilaian observasi, dan refleksi.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Model Contextual Teaching and Learning, Interaktif, Hasil Belajar
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:11
Last Modified: 11 Dec 2023 09:11
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/3358

Actions (login required)

View Item
View Item