MUHAMAD SHOHIB AL JAZULI (2023) PENGARUH SOSIAL MEDIA TERHADAP PERKEMBANGAN PESERTA DIDIK PADA ERA GLOBALISASI. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.
Full text not available from this repository.Abstract
Pada era globalisasi memberikan banyak pengaruh dalam kehidupan manusia. Salah satu bentuk era globalisasi berupa media sosial yang banyak digandrungi oleh kaula muda. Peserta didik merupakan kaula muda yang menjadi generasi penerus bangsa. Majunya sebuah bangsa dipengaruhi oleh anak-anak sebagai penerus bangsa. Peserta didik khususnya pada jenjang Sekolah Dasar merupakan dasar perkembangan anak dalam melanjutkan kehidupan. Banyaknya peserta didik jenjang Sekolah Dasar yang menggunakan sosial media meberikan pengaruh cukup besar bagi perkembangan mereka dan juga pendidikan di Indonesia. Perkembangan kognitif dan perkembangan fisik peserta didik yang begitu cepat perkembangannya. Untuk itu, guru sebagai pembimbing yang lebih intens dalam menerangkan kehidupan yang akan datang.Penelitian ini merupakan penelitian yang berupa deskriptif dan kulaitatif. Penelitian yang menyajikan gambaran dan klarifikasi mengenai suatu kenyataan sosial. Subjek yang diteliti adalah peserta didik dan lokasi penelitian di SD Islam Al Hilal Kecamatan Kartasura Kabupaten Sukoharjo. Metode yang digunakan yaitu Observasi, Wawancara, dan Studi Pustaka.Mudahnya pekasesan sosial media memberikan pengaruh kepada peserta didik, khusunya pada perkembangan peserta didik yang begitu cepat. Berubahnya perkembangan peserta didik begitu cepat yang dipengeruhi oleh media sosial berupa perubahan fisik, kognitif dan sosio-emosi. Sosial media sangat berpengaruh terhadap perkembangan pesetrta didik sebagai penerus bangsa Indonesia. Jika pendidikan dan pemrintah tidak mengatasi ini, yaitu dengan memfilter dan juga perubahan sistem pendidikan, generasi penerus bangsa akan tidak bisa merealisasikan cita-cita bangsa.
Item Type: | Thesis (Karya Ilmiah) |
---|---|
Additional Information: | 20231 |
Uncontrolled Keywords: | Pengaruh, Media Sosial, Perkembangan, Peserta Didik, Globalisasi |
Subjects: | Program Studi > 110 PGSD - S1 |
Divisions: | Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) |
Depositing User: | Karil Repository |
Date Deposited: | 11 Dec 2023 09:11 |
Last Modified: | 11 Dec 2023 09:11 |
URI: | http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/3352 |