Search for collections on Karya Ilmiah

MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBICARA SISWA MENGGUNAKAN BAHASA JAWA RAGAM KRAMA DENGAN METODE ROLE PLAYING

DEIS NURSIWI PUTRI RAHAYU (2023) MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERBICARA SISWA MENGGUNAKAN BAHASA JAWA RAGAM KRAMA DENGAN METODE ROLE PLAYING. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Bahasa Jawa merupakan bahasa yang digunakan masyarakat Jawa dalam berkomunikasi dalam kehidupan sehari-hari. Penggunaan Bahasa Jawa ragam krama merupakan wujud sopan santun untuk menghormati yang lebih tua. Seiring berkembangnya zaman, semakin sedikit masyarakat yang menggunakan Bahasa Jawa. Banyak anak merasa kesulitan berkomunikasi menggunakan bahasa Jawa, terutama dengan ragam bahasa Krama/halus. Banyak faktor penyebab menurunnya penggunaan Bahasa Jawa di sekolah antara lain: kemampuan siswa, kemampuan guru dalam mengajar Bahasa Jawa dan lingkungan. Berdasarkan kondisi tersebut, Peneliti menetapkan alternatif tindakan untuk meningkatkan keterampilan siswa dalam berbicara bahasa Jawa ragam krama menggunakan metode role playing. Hasil dari penelitian upaya meningkatkan keterampilan berbicara Bahasa Jawa ragam krama dengan metode role playing adalah sebagai berikut: pada kegiatan pembelajaran prasiklus didapatkan hasil nilai ketuntasan di bawah rata-rata sebanyak 22 siswa atau 91,6%, sedangkan di atas nilai ketuntasan 2 siswa atau 8,4%. Pada siklus I diperoleh hasil 13 siswa atau 54,2% mencapai nilai ketuntasan dan 11 siswa atau 45,8% mendapatkan nilai dibawah rata – rata. Hasil pada siklus 2 ada 19 siswa atau 79,2% mendapat nilai diatas rata – rata dan 5 siswa atau 20,8% mendapatkan nilai dibawah rata-rata. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan dengan menggunakan metode role playing dapat meningkatkan keterampilan berbicara siswa menggunakan bahasa Jawa ragam krama.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Keterampilan Berbicara, Bahasa Jawa Ragam Krama, Role Playing
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:11
Last Modified: 11 Dec 2023 09:11
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/3338

Actions (login required)

View Item
View Item