Search for collections on Karya Ilmiah

Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Melalui Model Pembelajaran Cooperative Tipe TPS Pada Siswa Kelas II SD Negeri Tanggan 1

AVE YUSMITA (2023) Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Melalui Model Pembelajaran Cooperative Tipe TPS Pada Siswa Kelas II SD Negeri Tanggan 1. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan hasil belajar matematika yang maksimal pada siswa kelas II di SDN Tanggan I, Gesi, Kabupaten Sragen pada mata pelajaran satuan waktu pada jam dengan penggunakan model pembelajaran Cooperative tipe TPS. Model Think Pair Share) merupakan model pembelajaran yang memungkinkan siswa untuk bekerjasama dalam kelompok-kelompok kecil dengan tahap thinking (berfikir), pairing (berpasangan), dan sharing ( berbagi) khususnya mata pelajaran satuan waktu pada jam. Penelitian dilaksanakan dengan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dan dilakukan dalam dua siklus. Adapaun jumlah sampel penelitian ini ialah siswa kelas II yang berjumlah 11 Orang. Berdasarkan hasil yang diperoleh dari pra siklus hingga siklus 2, dapat disimpulkan bahwa penggunaan model Think Pair Share dapat meningkatkan hasil belajar matematika siswa pada mata pelajaran satuan waktu pada jam kelas II SDN Tanggan I, Gesi, Kabupaten Sragen. Hasil penelitian pada siklus I siswa masih tergolong rendah dalam memahami materi dengan presentase 65%. Pada siklus II siswa jauh lebih meningkat dalam memahami materi dan tergolong sangat baik dengan presentase 100%. Dengan demikian dengan menggunakan model tipe Think Pair Share dapat meningkatkan hasil belajar Matematika pada materi materi satuan waktu pada jam kelas II SDN Tanggan I.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Hasil Belajar, Pembelajaran Cooperative, TPS.
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:11
Last Modified: 11 Dec 2023 09:11
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/3305

Actions (login required)

View Item
View Item