Search for collections on Karya Ilmiah

Upaya Meningkatkan Hasil dan Kreativitas Belajar IPA Menggunakan Metode Eksperimen pada Siswa Kelas V SD N 2 Gedebeg

LADYSMA KUHSARI (2023) Upaya Meningkatkan Hasil dan Kreativitas Belajar IPA Menggunakan Metode Eksperimen pada Siswa Kelas V SD N 2 Gedebeg. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pemilihan metode ceramah membuat siswa kurang memahami materi, sehingga peneliti melakukan penelitian tindakan kelas. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatan hasil belajar dan kreativitas IPA materi sifat-sifat benda dan perubahan wujud benda, melalui penerapan metode eksperimen pada siswa kelas V SDN 2 Gedebeg. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V SD N 2 Gedebeg yang berjumlah 20 siswa. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu tes tulis dan tes pengamatan. Pada saat peneliti menggunakan metode eksperimen, hasil dan kreativitas belajar siswa meningkat. Hal ini dapat dilihat dari hasil belajar siswa kelas V SDN 2 Gedebeg pada setiap akhir pembelajaran tersebut. Nilai ketuntasan pra siklus adalah 20% dan nilai yang belum tuntas sebesar 80%. Sedangkan pada siklus I mengalami kenaikan menjadi 60% nilai tuntas dan nilai belum tuntas adalah 40%. Pada siklus II juga mengalami kenaikan nilai ketuntasan menjadi 85% nilai tuntas dan nilai belum tuntas 15%. Tingkat pencapaian pembelajaran dengan penerapan metode eksperimen mengalami penigkatan. Kreativitas siswa juga mengalami peningkatan yaitu siswa berfikir kreatif saat menggunakan alat dan benda disekitar untuk melakukan eksperimen. Keatifan siswa juga mengalami peningkatan dengan aktif melaukan eksperimen. Tingkat pemahaman siswa meningkat dan dapat menyimpulkan hasil belajar.Kreativitas siswa pada pembelajar IPA menggunakan metode eksperimen juga mengalami peningkatan. Hal itu ditunjukkan bahwa, prosentase nilai A pada pra siklus adalah 3 siswa. Setelah menggunakan metode eksperimen pada siklus I diperoleh prosentase nilai A sebanyak 10 siswa. Pada siklus II juga mengalami peningkatan prosentase nilai A sebanyak 16 siswa.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci: Hasil Belajar, Kreativitas Siswa dan Metode Eksperimen
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:11
Last Modified: 11 Dec 2023 09:11
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/3283

Actions (login required)

View Item
View Item