Search for collections on Karya Ilmiah

PENGGUNAAN MEDIA PAPERCRAFT KERAGAMAN BUDAYA INDONESIA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV SDS PLUS LATANSA WONOSALAM DEMAK

AHMAD KHANAFI (2023) PENGGUNAAN MEDIA PAPERCRAFT KERAGAMAN BUDAYA INDONESIA UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV SDS PLUS LATANSA WONOSALAM DEMAK. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pembelajaran matematika dilakukan dengan metode ekspositori (ceramah) bersifat membosankan, tidak menarik, dan selama proses pembelajaran siswa lebih banyak pasif. Kondisi tersebut menunjukkan siswa kurang berminat dalam mengikuti pembelajaran matematika. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hasil belajar siswa pada mata pelajaran matematika materi bangun ruang dengan menggunakan media papercraft keragaman budaya Indonesia. Penelitian ini menggunakan Classroom Action Research atau Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan prosedur penelitian mencakup pra siklus, siklus 1 dan siklus 2 yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, evaluasi dan refleksi pada tiap siklusnya. Penelitian dilaksanakan di kelas IV SDS Plus Latansa Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Demak, Semester 2 Tahun Pelajaran 2022/2023 dengan jumlah 24 siswa yang terdiri atas 13 laki-laki dan 11 perempuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media papercraft keragaman budaya Indonesia dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Hal ini terbukti dengan hasil tes formatif siklus 2 yang meningkat 83% atau 20 siswa dengan nilai tuntas diatas nilai minimum dan nilai terendah 70.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: matematika, penelitian tindakan kelas, media papercraft
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:11
Last Modified: 11 Dec 2023 09:11
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/3256

Actions (login required)

View Item
View Item