Search for collections on Karya Ilmiah

Upaya Meningkatan Hasil Belajar Matematika Melalui Penggunaan Media Geoboard Pokok Bahasan Bangun Datar Siswa Kelas V SDN Randu 3

DWI YULIANTI (2023) Upaya Meningkatan Hasil Belajar Matematika Melalui Penggunaan Media Geoboard Pokok Bahasan Bangun Datar Siswa Kelas V SDN Randu 3. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Dilihat dari hasil tes formatif yang diberikan pada akhir pembelajaran dengan jumlah siswa 21 hanya 5 siswa yang tuntas, dan 16 siswa belum tuntas. Berdasarkan hasil uji kompetensi, refleksi pembelajaran, diskusi dengan teman sejawat dan hasil konsultasi dengan supervisor, Adapun Alternatif dan Prioritas Pemecahan Masalah ialah Guru harus menggunakan media dan semaksimal mungkin menggunakannya dalam pembelajaran yaitu mengadakan perbaikan pembelajaran dengan pola PTK dengan menggunakan media Geoboard Pokok Bahasan Bangun Datar untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas V SDN Randu 03. Tujuan Penelitian Mendeskripsikan Geoboard Pokok Bahasan Bangun Datar dapat meningkatkan hasil belajar siswa di kelas V. Proses pembelajaran Siklus I dan Siklus II menunjukan proses pembelajaran dengan menggunakan media pembelajaran yang informatif pada siswa terbukti mampu meningkatkan pemahaman siswa. Berdasarkan uraian dengan melihat hasil penelitian dan pembahasan dalam bab IV, dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut: Dengan cara penerapan pembelajaran matematika dengan menggunakan media Geoboard dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada kelas IV dalam pembelajaran matematika di kelas V SDN Randu 03. Hal ini dibuktikan dengan perolehan nilai pra siklus siswa persentase ketuntasan mencapai 23%, siklus I persentase ketuntasan mencapai 33%, siklus II siswa persentase ketuntasan mencapai 100%.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Bangun Datar, Hasil Belajar, Geoboard, Matematika
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:10
Last Modified: 11 Dec 2023 09:10
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/3204

Actions (login required)

View Item
View Item