MARINI SRI HIDAYATI (2023) UPAYA MENINGKATKAN KEMAMPUAN ANAK DALAMMENGGAMBAR DAN MEWARNAI MELALUI METODE DEMONSTRASI PADA KELOMPOK B TK PERTIWI KANDANGGAMPANG KECAMATAN PURBALINGGA. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini berlatar belakang pada masih rendahnya kemampuan menggambar dan mewarnai anak didik. Hal ini disebabkan sarana pembelajaran khususnya media untuk pembelajaran yang terbatas, kemampuan menggambar dan mewarnai kurang, guru kurang mengembangkan media pembelajaran yang ada sehingga hasil pembelajaran masih belum optimal. Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Bagaimana proses pembelajaran menggambar dan mewarnai melalui metode demonstrasi di kelompok TK Pertiwi Kadanggampang Kecamatan Purbalingga.? 2) Apakah ada peningkatan kemampuan siswa TK Pertiwi Kadanggampang Kecamatan Purbalingga dalam menggambar dan mewarnai setelah menggunakan metode demonstrasi dengan diterapkan metode demonstrasi yang menarik. Penelitian ini dilakukan di TK Pertiwi Kadanggampang Kecamatan Purbalingga. Kabupaten Purbalingga, pada kelompok B yang berjumlah 14 anak. Penelitian dilaksanakan dengan 2 siklus yaitu siklus I dan siklus II. Rancangan yang digunakan adalah rancangan penelitian tindakan kelas. Dalam setiap siklus terdiri dari beberapa tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Dilakukan penelitian ini mengharapkan bahwa penerapan metode demonstrasi dapat meningkatkan kualitas pembelajaran , yakni meningkatnya kemampuan menggambar dan mewarnai anak didik. Dengan pemanfaatan metode tersebut telah dapat menumbuhkan semangat belajar anak dan keaktifan anak dalam pembelajaran menggambar dan mewarnai, hal ini ditunjukan dengan anak tersebut untuk melakukan kegiatan menggambar dan mewarnai secara terus menerus sampai anak bisa mempraktekan yang guru berikan. Berkaitan dengan penelitian ini disarankan guru lebih sering memberikan kesempatan kepada anak untuk melakukan kegiatan secara berulang tentang materi yang diberikan dan melibatkan anak secara aktif serta membuat media yang menarik perhatian anak. Hal ini dapat meningkatkan kemampuan membilang anak didik agar dapat berkembang secara optimal.
Item Type: | Thesis (Karya Ilmiah) |
---|---|
Additional Information: | 20231 |
Uncontrolled Keywords: | Kata Kunci: Menggambar & Mewarnai, Metode demonstrasi, motorik halus |
Subjects: | Program Studi > 120 Pendidikan Guru PAUD - S1 |
Divisions: | Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) |
Depositing User: | Karil Repository |
Date Deposited: | 11 Dec 2023 09:10 |
Last Modified: | 11 Dec 2023 09:10 |
URI: | http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/3141 |