Search for collections on Karya Ilmiah

Peningkatan Motivasi Belajar Siswa Melalui Metode Demonstrasi dan Media Audio Visual

LILIS SURYANI (2023) Peningkatan Motivasi Belajar Siswa Melalui Metode Demonstrasi dan Media Audio Visual. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Salah satu kenyataan lapangan yang sering terjadi di kelas III SDN 1 Selasari dengan jumlah siswa 18 siswa menunjukkan bahwa motivasi belajar siswa masih rendah. Dari 18 siswa tercatat hanya 6 orang yang memiliki motivasi belajar. hal ini dapat dilihat dari perolehan nilai kesungguhan belajar dan selalu bertanya. sedangkan sisanya kurang memiliki motivasi yang dibuktikan dengan perolehan nilai yang rendah, tidak fokus dan cenderung pasif pada saat kegiatan tanya jawab. kenyataan itulah yang mendorong peneliti untuk mencari solusi agar motivasi belajar siswa pada pelajaran IPA semakin meningkat. yang dapat dibuktikan peningkatan perolehan nilai, lebih fokus dalam mengikuti proses pembelajaran, serta lebih aktif dan kreatif dalam kegiatan tanya jawab atau diskusi. salah satu masalah yang harus diatasi pada saat proses belajar mengajar IPA dan harus mendapat penanganan lebih lanjut terletak pada penggunaan metode yang konvensional. dimana peserta didik belum mampu menjadi subjek belajar bahkan cenderung menjadi objek belajar. salah satu solusi yang peneliti anggap mampu mengatasi permasalahan tersebut adalah penggunaan yang bervariasi dan mendorong siswa untuk lebih fokus dalam mengikuti pembelajaran. Metode Demonstrasi dan Media Audio Visual dapat membantu guru memotivasi siswa agar belajar dan membuat sarana belajar menjadi lebih efektif dan menarik minat siswa . Maka tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui implementasi metode demonstrasi dan media audio visual dalam meningkatkan motivasi belajar siswa. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pembelajaran dengan metode demonstrasi yang divariasikan dengan media audiovisual mampu meningkatkan motivasi belajar siswa, sehingga tercipta pembelajaran yang aktif, efektif dan menyenangkan. hal ini terlihat dari peserta didik mengikuti pembelajaran dengan serius, memiliki keinginan nilai bagus serta antusiasme dan rasa ingin tahu peserta didik dalam proses pembelajaran.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Motivasi Belajar, Metode Demonstrasi dan Media Audio Visual
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:10
Last Modified: 11 Dec 2023 09:10
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/3057

Actions (login required)

View Item
View Item