Search for collections on Karya Ilmiah

UPAYA PENINGKATAN KEMAMPUAN SISWA DALAM OPERASI HITUNG PERKALIAN MENGGUNAKAN MEDIA MAINAN PADA SISWA KELAS V

AHMAD KAMIL (2023) UPAYA PENINGKATAN KEMAMPUAN SISWA DALAM OPERASI HITUNG PERKALIAN MENGGUNAKAN MEDIA MAINAN PADA SISWA KELAS V. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Berdasarkan hasil observasi awal pada mata pelajaran Matematika, kelas V mempunyai nilai ulangan harian yang rendah dan hanya sebagian dari siswa yang memenuhi KKM (< 71). Tujuan perbaikan pembelajaran adalah untuk mengetahui penggunaan media mainan untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam operasi hitung perkalian di kelas V. Kelas yang diteliti adalah kelas V yang berjumlah 25. Tindakan perbaikan akan dilaksanakan dalam 2 siklus. Berdasarkan hasil tindakan yang dilakukan mulai dari Siklus I dan Siklus II dapat disimpulkan bahwa : (1) Rencana perbaikan pembelajaran melalui penggunaan media mainan untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam operasi hitung perkalian di kelas V dilakukan dalam II siklus, (2) Pelaksanaan perbaikan pembelajaran melalui penggunaan media mainan untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam operasi hitung perkalian di kelas V diperoleh hasil peningkatan penguasaan materi pada siklus I hanya 52% sementara hasil siklus II mencapai 80% berarti ada peningkatan. Sedangkan tingkat keberhasilan pembelajaran pada siklus I baru mencapai 84%, pada siklus II terjadi peningkatan menjadi 100%, dan (3) Perbaikan pembelajaran melalui penggunaan media mainan dapat meningkatkan kemampuan siswa dalam operasi hitung perkalian di kelas V. Mengacu pada teori belajar tuntas, maka dapat dikatakan bahwa penggunaan media mainan dapat meningkatkan kemampuan siswa dalam operasi hitung perkalian di kelas V.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Media, Mainan, Kemampuan, Matematika
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:10
Last Modified: 11 Dec 2023 09:10
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/3049

Actions (login required)

View Item
View Item