Search for collections on Karya Ilmiah

Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Teams Games Tournament (TGT) dalam Meningkatkan Hasil Belajar IPA materi Energi kelas IV

ANI ARYANI (2023) Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Teams Games Tournament (TGT) dalam Meningkatkan Hasil Belajar IPA materi Energi kelas IV. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT) pada mata pelajaran IPA materi Energi kelas IV di SD Swasta di Parung Kabupaten Bogor Tahun Ajaran 2022/2023. Metode penelitian ini menggunakan metode penelitian tindakan kelas (PTK). Sampel penelitian ini berjumlah 28 siswa, teknik pengumpulan data adalah tes dan observasi. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data, maka dapat disimpulkan bahwa terdapat peningkatan hasil belajar siswa dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT) terhadap hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA materi Energi Kelas IV. Hal ini dibuktikan dengan hasil belajar siswa pada saat prasiklus hanya 53,57% siswa sudah tuntas mencapai nilai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) 68, sedangkan setelah diberikan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT), pada siklus 1 terdapat 71,42% siswa sudah mencapai KKM dengan nilai rata rata 76,07 dan pada siklus 2 terdapat 89,29% siswa sudah mencapai KKM dengan nilai rata rata 85,71. Berdasarkan hasil penelitian ini, maka dapat disimpulkan bahwa terdapat peningkatkan hasil belajar siswa dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe Teams Games Tournament (TGT).

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Hasil Belajar; IPA; Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Teams Games Tournament (TGT)
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:10
Last Modified: 11 Dec 2023 09:10
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/2929

Actions (login required)

View Item
View Item