HERA NUR AZIZAH (2023) Upaya Peningkatan Hasil Belajar Matematika Siswa Kelas IV Melalui Metode Demonstrasi Di Sdn Mulyasari. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian dilatarbelakangi oleh kemampuan siswa dalam pemahaman dan pengerjaan soal masih kurang,siswa belum mampu memahami model matematika yang digunakan dalam penyelesaian soal sehingga hasil belajar siswa rendah. Tujuan penelitian ini untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas IV melalui metode demonstrasi di SDN Mulyasari. Peserta penelitian adalah siswa kelas IV yang berjumlah 16 siswa, 6 laki laki dan 10 perempuan.Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas, Penelitian ini dilaksanakan dalam dua siklus, dimulai dengan pra siklus, siklus I, dan siklus II. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran menggunakan metode demosntrasi dapat meningkatan hasil belajar matematika siswa kelas IV di SDN Mulyasari berdasarkan hasil penilaian prasiklus hanya 6 siswa (37,5%) yang mencapai kriteria KKM 72. Setelah pelaksanaan kegiatan siklus I hanya 10 siswa (56,25%) memenuhi kriteria KKM. Hasil penilaian siklus II terdapat 14 siswa (87,5%) yang memenuhi kriteria KKM. Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, maka dapat disimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran demonstrasi dapat meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas IV di SDN Mulyasari.
Item Type: | Thesis (Karya Ilmiah) |
---|---|
Additional Information: | 20231 |
Uncontrolled Keywords: | Demonstrasi, Hasil Belajar, Matematika |
Subjects: | Program Studi > 110 PGSD - S1 |
Divisions: | Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) |
Depositing User: | Karil Repository |
Date Deposited: | 11 Dec 2023 09:09 |
Last Modified: | 11 Dec 2023 09:09 |
URI: | http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/2900 |