Search for collections on Karya Ilmiah

MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN BAHASA INDONESIA MENGGUNAKAN MEDIA KARTU HURUF DI KELAS 2 SDN PRINGORI

NOVIA NURACHMAWATY (2023) MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN BAHASA INDONESIA MENGGUNAKAN MEDIA KARTU HURUF DI KELAS 2 SDN PRINGORI. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk meningkatkan membaca permulaan siswa dengan menggunakan media kartu huruf mata pelajaran bahasa Indonesia di kelas 2 SDN Pringori. Jenis penelitian ini merupakan jenis Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Subjek penelitian ini adalah kelas 2 SDN Pringori yang berjumlah 20 orang siswa, 10 orang laki-laki dan 10 orang perempuan. Objek penelitian ini adalah untuk meningkatkan membaca permulaan siswa dengan menggunakan media kartu huruf pada mata pelajaran Bahasa Indonesia. Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus dengan setiap siklus terdiri dari dua pertemuan. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi dan tes unjuk kerja keterampilan membaca permulaan. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar observasi dan soal tes unjuk kerja. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dan deskriptif kualitatif. Pada pembelajjaran siklus 1 dari pembelajaran pra siklus atau pada refleksi awal pembelajaran. Sebelumnya pada pra siklus atau awal refleksi pembelajaran terdapat 8 siswa yang belum mendaptkan nilai bagus, dari jumlah siswa 20 orang. Setelah dilakukan siklus 1 pembelajaran dari 20 orang siswa terdapat peningkatan yang signifikan dari 8 orang siswa yang belum tuntas, berkurang 3 siswa menjadi sisa 5 siswa lagi yang belum tuntas ( 5% ), dan 15 orang siswa yang telah tuntas ( 75% ). Dengan skor tertinggi 100 dan skor terendah 46 dengan rata-rata nilai 86,7. pada pembelajjaran siklus 1 dari pembelajaran pra siklus atau pada refleksi awal pembelajaran. Sebelumnya pada pra siklus atau awal refleksi pembelajaran terdapat 8 siswa yang belum mendaptkan nilai bagus, dari jumlah siswa 20 orang. Setelah dilakukan siklus 2 pembelajaran dari 20 orang siswa terdapat peningkatan yang signifikan dari 5 orang siswa yang belum tuntas, berkurang menjadi 2 orang siswa lagi yang belum tuntas ( 10% ), dan 18 orang siswa yang telah tuntas ( 90% ). Dengan skor tertinggi 100 dan skor terendah 60 dengan rata-rata nilai 94,7.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Kata Kunci : Membaca Permulaan, Kartu Huruf, Bahasa Indonesia
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:09
Last Modified: 11 Dec 2023 09:09
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/2859

Actions (login required)

View Item
View Item