Search for collections on Karya Ilmiah

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MATERI PENGUKURAN WAKTU MELALUI MEDIA BENDA KONKRET JAM ANALOG SISWA KELAS II

RISCA AULIA (2023) PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MATERI PENGUKURAN WAKTU MELALUI MEDIA BENDA KONKRET JAM ANALOG SISWA KELAS II. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tujuan utama penelitian ini adalah untuk menganalisis peningkatan hasil belajar Matematika materi pengukuran waktu melalui media benda konkret jam analog. Berdasarakan hasil study kasus menunjukkan bahwa kemampuan peningkatan hasil belajar siswa masih tergolong rendah. Hal itu dikarenakan guru hanya menggunakan media gambar saja, sehingga menyebabkan kurangnya menarik perhatian dan minat dari siswa saat diajarkan materi pengukuran waktu. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kuantitatif. Dalam penelitian tindakan kelas, peneliti menggunakan media benda konkret jam analog. Subjek penelitian terdiri dari tiga puluh dua siswa kelas II SDN Uwung Jaya. Pembelajaran Karya Ilmiah berlangsung dalam dua siklus yaitu Siklus I dan Siklus II yang setiap siklusnya meningkatkan hasil belajar siswa. Siklus I mencapai ketuntasan belajar 75% dengan rata-rata nilai 74. Ketuntasan siswa tercapai pada Siklus II atau 100%, karena semua siswa menyelesaikan KKM dengan rata-rata nilai 88. Hasil penelitian yang telah dilaksanakan dapat disimpulkan bahwa dengan menggunakan media benda konkret jam analog dapat meningkatkan hasil belajar matematika. Dengan menggunakan media tersebut proses pembelajaran akan lebih menyenangkan, aktif, kreatif dan tidak membosankan

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Hasil belajar, Matematika, Media Benda Konkret Jam Analog.
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:08
Last Modified: 11 Dec 2023 09:08
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/2816

Actions (login required)

View Item
View Item