Search for collections on Karya Ilmiah

PENINGKATAN KEMAMPUAN MENYIMAK ANAK USIA 4-5 TAHUN MELALUI METODE BERCERITA VARIASI

YULIANA RAMADHANI (2023) PENINGKATAN KEMAMPUAN MENYIMAK ANAK USIA 4-5 TAHUN MELALUI METODE BERCERITA VARIASI. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Metode bercerita dapat digunakan untuk mengembangkan perilaku dan kemampuan dasar pada anak usia dini, kegiatan pembelajaran dengan menggunakan metode bercerita variasi dapat mengembangkan kemampuan berbahasa anak diantaranya kemampuan menyimak. Menyimak memegang peranan penting dalam kehidupan manusia umumnya dan anak khususnya, menyimak juga merupakan salah satu kemampuan bahasa lisan yang harus dimiliki anak. Keterampilan menyimak merupakan keterampilan bahasa reseptif karena dalam keterampilan ini makna yang diperoleh dan diproses melalui symbol visual dan verbal. Ketika anak menyimak mereka memahami bahasa berdasarkan konsep pengetahuan dan pengalaman mereka. Oleh karena itu, kemampuan menyimak anak usia TK harus dikembangkan. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui bagaimana proses dan hasil untuk meningkatkan kemampuan menyimak anak melalui bercerita variasi di TK Kemala Bhayangkari 14 Ciracas Jakarta Timur. Penelitian ini dilakukan dua siklus dengan subjek anak didik kelompok A ( usia 4 – 5 tahun ) di TK Kemala Bhayangkari 14 Ciracas Jakarta Timur. Berdasarkan hasil siklus I dan II terlihat adanya peningkatan kemampuan menyimak anak usia 4-5 tahun setelah menggunakan metode bercerita variasi.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: menyimak, bercerita variasi, media, metode bercerita, anak usia dini, bahasa
Subjects: Program Studi > 120 Pendidikan Guru PAUD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:07
Last Modified: 11 Dec 2023 09:07
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/2732

Actions (login required)

View Item
View Item