SEPTA BENI PUTRA (2023) MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MENGGUNAKAN MODEL MAKE A MATCH PADA MATERI SIMBIOSIS SISWA KELAS V SD NEGERI 4 TALANGPADANG. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.
Full text not available from this repository.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui langkah-langkah penerapan model pembelajaran Make a Match dan meningkatkan hasil belajar IPA melalui penerapan model pembelajaran Make a Match pada siswa kelas V SD Negeri 4 Talangpadang. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subjek penelitian pada siswa kelas V SD Negeri4 Talangpadang yang terdiri dari 14 siswa laki-laki dan 6 siswa perempuan. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes. Prosedur penelitian tindakan terdiri dari dua siklus. Setiap siklus melalui empat tahapan penelitian meliputi: perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Teknik analisis data yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif dan deskriptif kualitatif. Persentase ketuntasan hasil belajar menunjukkan bahwa Pada pra tindakan persentase ketuntasan minimum peserta didik hanya 30%, sedangkan pada tindakan siklus I persentase ketuntasan minimum peserta didik meningkat menjadi 73.3% atau terjadi peningkatan sebesar 43.3%. dan pada tindakan siklus II semakin meningkat dengan persentase ketuntasan minimum sebesar 100% atau terjadi peningkatan sebesar 26.7 % dari siklus I ke siklus II, dan meningkat 70% dari tindak pra siklus ke siklus II. Hasil perbaikan pembelajaran yang diperoleh pada siklus II telah sesuai dengan tujuan peneliti yaitu untuk meningkatkan hasil belajar IPA pada materi simbiosis peserta didik kelas V SD Negeri 4 Talangpadang, kecamatan Talangpadang Kabupaten Tanggamus. Oleh sebab itu, penelitian dihentikan sampai pada tahap siklus II. Dengan demikian penggunaan model pembelajaran make a match dapat meningkatkan hasil belajar IPA peserta didik pada materi simbiosis peserta didik kelas V SD Negeri 4 Talangpadang semester II tahun pelajaran 2022/2023
Item Type: | Thesis (Karya Ilmiah) |
---|---|
Additional Information: | 20231 |
Uncontrolled Keywords: | Hasil Belajar, Model Pembelajaran Make a Match |
Subjects: | Program Studi > 110 PGSD - S1 |
Divisions: | Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) |
Depositing User: | Karil Repository |
Date Deposited: | 11 Dec 2023 09:07 |
Last Modified: | 11 Dec 2023 09:07 |
URI: | http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/2693 |