Search for collections on Karya Ilmiah

PENGGUNAAN MEDIA POWERPOINT UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN PANCASILA DI SDIT

SANGADAH (2023) PENGGUNAAN MEDIA POWERPOINT UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PENDIDIKAN PANCASILA DI SDIT. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAKLatar belakang penelitian ini didasarkan atas permasalahan yang terjadi yaitu peserta didik yang kurang bersemangat, kurang berminat terhadap pembelajaran, peserta didik tidak fokus pada pembelajaran, guru masih mendominasi proses pembelajaran, sedangkan peserta didik masih nampak pasif, guru dalam mengajar kurang memanfaatkan media pembelajaran, dan rendahnya hasil belajar Pendidikan Pancasila. Oleh karena itu, tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada materi Mengenal Makna Lambang Pancasila melalui penggunaan media Powerpoint. Penelitian ini merupakan penelitian kombinasi (mixed methode), yaitu mengkombinasikan antara kualitatif dan kuantitatif. Pendekatan/ Metode yang dilakukan dalam penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan dalam 2 siklus, partisipannya adalah peserta didik kelas III SDIT Bina Insani Mesuji yang berjumlah 29 orang, sedangkan pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, wawancara, dokumentasi, dan tes. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, penggunaan media Powerpoint meningkatkan hasil belajar peserta didik Kelas III di SDIT Bina Insani Mesuji. Pada Pra Siklus, pendidik hanya menggunakan media Ceramah dan menampilkan gambar-gambar. Pada Siklus I, media Powerpoint hanya menampilkan ringkasan materi pembelajaran. Pada siklus II, penggunaan media Powerpoint ditambahkan gambar dan video, disertai pula poin-poin materi pembelajaran, sehingga peserta didik lebih menunjukkan antusiasnya dalam memperhatikan penjelasan pendidik dan aktif dalam pembelajaran. Peningkatan motivasi belajar peserta didik tersebut dapat dilihat dari peningkatan persentase rata-rata yang dicapai pada penelitian yang dilakukan dari pra siklus ke siklus I dan siklus II. Hasil persentase rata-rata yang diperoleh pada observasi pra tindakan sebesar 31,02% yaitu sebanyak 9 peserta didik atau termasuk dalam kategori rendah, meningkat menjadi 41,37% yaitu sebanyak 12 peserta didik atau termasuk dalam kategori rendah, dan meningkat menjadi 93,10% yaitu sebanyak 27 peserta didik atau atau termasuk dalam kategori sangat tinggi. Hasil penelitian menunjukkan pembelajaran dengan menggunakan media Powerpoint dapat meningkatkan hasil belajar siswa, karena siswa lebih dapat memahami dan menguasai materi. Peningkatan rata-rata hasil belajar peserta didik pada siklus pertama, kedua, secara berturut-turut adalah sebesar 78,71 %, sehingga telah mencapai kriteria keberhasilan.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: Hasil belajar, media pembelajaran, Powerpoint
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:07
Last Modified: 11 Dec 2023 09:07
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/2690

Actions (login required)

View Item
View Item