Search for collections on Karya Ilmiah

UPAYA MENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV PADA MATA PELAJARAN IPA MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR DAN LINGKUNGAN SEKITAR SD NEGERI 7 WAY KHILAU 2022-2023

RIZKA TRI ZULAILA (2023) UPAYA MENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV PADA MATA PELAJARAN IPA MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR DAN LINGKUNGAN SEKITAR SD NEGERI 7 WAY KHILAU 2022-2023. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAKUPAYA MENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS IV MATA PELAJARAN IPA MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR DAN LINGKUNGAN SEKITARDI SDN 7 WAY KHILAU 2022-2023Oleh : RIZKA TRI ZULAILA856991251Hasil belajar adalah perubahan perilaku yang diperoleh siswa setelah mengalami aktivitas belajar. Hasil belajar siswa diperoleh setelah siswa melakukan pembelajaran pada mata pelajaran IPA. Mata pelajaran IPA Tema 8 Peduli Terhadap Makhluk Hidup adalah sebuah pembelajaran yang merupakan suatu pengetahuan, fakta, konsep, prinsip, proses penemuan serta memiliki sikap ilmiyah. Pembelajaran tema 8 peduli terhadap makhluk hidup di SD seharusnya lebih mengaktifkan anak dalam pembelajaran agar dapat meningkatkan hasi belajar siswa. Masalah penelitian ini dilatarbelakangi oleh hasil belajar siswa yang masih rendah di kelas IV UPT SD Negeri 7 Way Khilau, khususnya pada mata pelajaran IPA dengan materi tumbuhan di lingkungan rumahku. Oleh karena itu, tujuan penelitian untuk meningkatkan hasil belajar IPA dengan menggunakan media pembelajaran berupa gambar dan lingkungan sekitar. Metodologi penelitian ini menggunakan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dalam meningkatkan pemahaman siswa menggunakan media belajar berupa gambar dan lingkungan sekitar yang dilakukan dengan dua siklus dengan langkah-langkah perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Hasil yang diperoleh dari penelitian Pra Siklus memperoleh nilai rata-rata 65,30 dengan ketuntasan 40%, siklus I memperoleh nilai rata-rata 75 dengan ketuntasan 75% dan siklus II memperoleh rata-rata 87 dengan ketuntasan 100%. Berdasarkan hasil penelitian tersebut melalui penerapan media pembelajaran gambar dan lingkungan sekitar mampu meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV pada mata pelajaran IPA materi tumbuhan di lingkungan rumahku di SD Negeri 7 Way Khilau Pesawaran Tahun Ajaran 2022/2023.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Kata kunci : media, hasil belajar, lingkungan sekitar
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:07
Last Modified: 11 Dec 2023 09:07
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/2677

Actions (login required)

View Item
View Item