Search for collections on Karya Ilmiah

PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR POKOK BAHASAN STRUKTUR DAN FUNGSI BAGIAN TUMBUHAN PADA PELAJARAN IPA DI KELAS IV SD

NOPI ANDRIYANI (2023) PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA DENGAN MENGGUNAKAN MEDIA GAMBAR POKOK BAHASAN STRUKTUR DAN FUNGSI BAGIAN TUMBUHAN PADA PELAJARAN IPA DI KELAS IV SD. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Hasil belajar para siswa pada mata pelajaran IPA pada pokok bahasan struktur dan fungsi bagian tumbuhan masih rendah. Rata-rata ulangan harian siswa kelas IV masih kurang dari kriteria ideal ketuntasan yang diberlakukan di SDN 2 Air Balui. Hal ini disebabkan karena siswa kurang memahami pentingnya memahami dan menguasai materi yang diberikan, selain itu selama mengajar guru hanya memberikan materi dan siswa mendengarkan, mencatat dan latihan soal. Berdasarkan permasalahan diatas, Bagaimanakah Meningkatkan Hasil Belajar Siswa dengan menggunakan Media Gambar pada Pokok Bahasan Struktur dan Fungsi Bagian Tumbuhan pada Pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) di Kelas IV SDN 2 Air Balui. Pembelajaran pada tahun pelajaran 2022/2023 adalah 20 siswa kelas IV, 11 diantaranya laki-laki dan 10 perempuan. Tindakan penelitian yang dilakukan adalah perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi/pengamatan, evaluasi-refleksi, yang bersifat sirkuler atau siklis. Berdasarkan hasil peningkatan belajar yang dibuktikan dengan peningkatan persentase hasil belajar siswa berkemampuan tinggi pada Siklus 1 dari 77,5% menjadi 90% pada Siklus II. Nilai rata-rata juga meningkat dari 58,75 pada tes I menjadi 65,41 pada Siklus 1 dan meningkat menjadi 82,77 pada Siklus II. Dengan menggunakan media gambar terbukti dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran IPA mengenai Struktur dan Fungsi Bagian Tumbuhan pada pelajaran IPA di Kelas IV SDN 2 Air Balui.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Hasil Belajar, Media Gambar, Struktur dan Fungsi Bagian Tumbuhan
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:07
Last Modified: 11 Dec 2023 09:07
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/2505

Actions (login required)

View Item
View Item