CITRA JIU (2023) Penerapan Strategi Pembelajaran Discovery Learning dalam Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Materi Nilai dan Kesetaraan Pecahan Mata Uang pada Siswa Kelas 2 SD Negeri No. 50/V Suban. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.
Full text not available from this repository.Abstract
Pelajaran Matematika seringkali dianggap terlalu sulit oleh sebagian siswa, bahkan kesulitan tersebut juga terlihat dari hasil belajar yang tergolong di bawah rata-rata. Penelitian ini akan berfokus pada peningkatan hasil belajar matematika siswa, khususnya pada materi nilai dan kesetaraan mata uang. Peneliti merasa topik ini penting untuk diangkat karena dalam kehidupan sehari-hari tidak sedikit aspek kehidupan yang mengharuskan seseorang untuk mengetahui terkait dengan materi tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat efektivitas penerapan discovery learning dalam meningkatkan kemampuan siswa kelas 2 SDN No. 50/V Suban dalam pelajaran matematika dengan materi nilai dan kesetaraan mata uang. Penelitian ini menggunakan metode discovery learning karena dapat meningkatkan motivasi dan keaktifan siswa dalam belajar melalui kegiatan yang bersifat penemuan. Jenis penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK), dengan subjek penelitian adalah siswa kelas 2 SDN No. 50/V Suban sebanyak 32 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunkan lembar evaluasi yang dirancang oleh peneliti dengan berdasarkan pada instrumen penelitian yang sudah disusun. Teknik analisis yang digunakan adalah kuantitatif dan kualitatif deskriptif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa metode discovery learning menunjukkan efektifitas yang baik untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam memahami nilai dan kesetaraan mata uang. Pada akhir siklus 2, sebanyak 32 anak atau sebesar 100% memiliki hasil tuntas, dengan kriteria soal sangat mudah, mudah, dan sedang dapat dikerjakan oleh 100% siswa, soal sulit oleh 66% siswa, dan soal sangat sulit sebesar 13% siswa.
Item Type: | Thesis (Karya Ilmiah) |
---|---|
Additional Information: | 20231 |
Uncontrolled Keywords: | Discovery Learning, Matematika, Nilai dan Kesetaraan Mata Uang |
Subjects: | Program Studi > 110 PGSD - S1 |
Divisions: | Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) |
Depositing User: | Karil Repository |
Date Deposited: | 11 Dec 2023 09:06 |
Last Modified: | 11 Dec 2023 09:06 |
URI: | http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/2431 |