Search for collections on Karya Ilmiah

Upaya untuk Meningkatkan Kemampuan Siswa dalam Menulis Kata dengan Menggunakan Media Gambar Kelas II SDN 191/VII Pematang Kabau II Kabupaten Sarolangun

HALIMATUSSA'DIAH (2023) Upaya untuk Meningkatkan Kemampuan Siswa dalam Menulis Kata dengan Menggunakan Media Gambar Kelas II SDN 191/VII Pematang Kabau II Kabupaten Sarolangun. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Rendahnya kemampuan siswa pada saat menulis dan mengenal kata pada siswa kelas II SDN 191/VII Pematang Kabau II Kecamatan Air Hitam menjadi latar belakang masalah penelitian ini. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk meningkatkan capaian belajar siswa dalam menulis kata pada siswa kelas II SDN 191/VII Pematang Kabau II.Penelitian ini merupakan penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang terdiri dari 2 Siklus. Setiap siklus terdapat 4 tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi.subyek penelitian yaitu siswa kelas II SDN 191/VII Pematang Kabau II Kecamatan Air Hitam yang berjumlah 10 orang siswa.Hasil penelitian bahwa Hasil observasi kemampuan untuk menulis kata-kata menggunakan sumber daya visual menunjukkan bahwa nilai bahasa indonesia Siswa juga bertambah jika nilai rata-rata ujian pertama tercapai sebesar 61.5 dengan persentase ketuntasan 30%, pada siklus 1 adalah 69,5 dengan persentase ketuntasan 60%, sedangkan pada siklus 2 adalah 77,5 dengan persentase ketuntasan 90%. Oleh karena itu, kriteria keberhasilan yang ditetapkan sebelumnya adalah skor rata-rata siswa minimal 70 dan tingkat partisipasi minimal 75% untuk sukses. Dengan kata lain, media gambar dapat meningkatkan keterampilan menulis siswa kelas II SDN 191/VII Pematang Kabau II Kecamatan Air Hitam. .Kesimpulan melalui penggunaan media gambar dapat meningkatkan kemampuan menulis kata pada siswa kelas II SDN 191/VII Pematang Kabau II.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Hasil belajar, Media gambar, menulis kata.
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:06
Last Modified: 11 Dec 2023 09:06
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/2427

Actions (login required)

View Item
View Item