NADIA OLIVIA (2023) Peningkatan Hasil Belajar IPA Siswa dengan Model Examples Non Examples. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.
Full text not available from this repository.Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk memperoleh pengetahuan dan informasi tentang hasil belajar IPA pada materi gaya dengan menggunakan model Examples Non Examples pada siswa kelas IV SDN 13 Balai Kurai Taji tahun pelajaran 2022/2023. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (Classroom Action Research) model Kemmis dan Mc. Taggart yang dilaksanakan dalam dua periode waktu. Setiap siklus terdiri dari empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Subyek penelitian ini adalah 18 siswa kelas IV, 9 siswa laki-laki dan 9 siswa perempuan. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, pengamatan dan tes. Data yang diperoleh kemudian dianalisis untuk menarik kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan peningkatan nilai rata-rata awal 62,78 dengan ketuntasan 28%, setelah selesai siklus I meningkat menjadi nilai rata-rata siswa 70,28 dengan ketuntasan 56%. Kemudian pada Siklus II naik signifikan menjadi 85 dengan tingkat penyelesaian 89%. Tujuan penelitian ini agar model pembelajaran Examples Non Examples dapat meningkatkan hasil belajar IPA kelas IV di SDN 13 Balai Kurai Taji.
Item Type: | Thesis (Karya Ilmiah) |
---|---|
Additional Information: | 20231 |
Uncontrolled Keywords: | Hasil Belajar, IPA, Model Examples Non Examples |
Subjects: | Program Studi > 110 PGSD - S1 |
Divisions: | Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) |
Depositing User: | Karil Repository |
Date Deposited: | 11 Dec 2023 09:06 |
Last Modified: | 11 Dec 2023 09:06 |
URI: | http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/2363 |