Search for collections on Karya Ilmiah

PENINGKATAN HASIL BELAJAR PADA MATERI PECAHAN MELALUI PENDEKATAN REALISTIC MATHEMATIC EDUCATION (RME) BERBANTUAN MEDIA KARTU PECAHAN PADA PELAJARAN MATEMATIKA DI KELAS II UPT SDN 18 SARUASO

YESSI JUSPITA (2023) PENINGKATAN HASIL BELAJAR PADA MATERI PECAHAN MELALUI PENDEKATAN REALISTIC MATHEMATIC EDUCATION (RME) BERBANTUAN MEDIA KARTU PECAHAN PADA PELAJARAN MATEMATIKA DI KELAS II UPT SDN 18 SARUASO. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar pecahan melalui pendekatan Realistic Mathematic Education (RME) berbantuan media kartu pada pelajaran matematika. Karena pemahaman konsep siswa masih lemah, salah satunya diakibatkan karena guru masih menggunakan metode konvensional dan keterbatasan sarana dan prasarana. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif kualitatif dan kuantitatif dengan subjek penelitian terdiri dari 8 siswa. Pengumpulan data penelitian melalui observasi, wawancara dan tes. Pelaksanaan penelitian terdiri dari II siklus. Siklus I terdiri dari dua pertemuan dan Siklus II terdiri dari dua pertemuan. Berdasarkan hasil penelitian menunjukan bahwa, nilai rata-rata pada pra siklus sebesar 60,0 yang mana pada pra skilus ini hanya 3 siswa yang mencapai nilai KKM. Pada siklus I nilai rata- rata siswa sebesar 65.0 yang mana siswa yang tuntas pada siklus ini adalah 4 siswa dan pada siklus II naik menjadi 77,5 sehingga terdapat kenaikan nilai rata–rata dari siklus I ke siklus II, yang mana pada siklus II ini yang tuntas adalah 6 siswa Dengan demikian terdapat peningkatan ketuntasan hasil belajar siswa dari siklus I ke siklus II.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Hasil Belajar, Pembelajaran Matematika, Pendekatan Realistic Mathematic Education (RME), Media Kartu Pecahan
Subjects: Program Studi > 110 PGSD - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:06
Last Modified: 11 Dec 2023 09:06
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/2347

Actions (login required)

View Item
View Item