Search for collections on Karya Ilmiah

TINJAUAN ATAS PENGAWASAN IMPOR BARANG BAWAAN PENUMPANG PADA KPUBC TIPE C SOEKARNO-HATTA

ISKA RIMA WURYANNIRWASTU (2023) TINJAUAN ATAS PENGAWASAN IMPOR BARANG BAWAAN PENUMPANG PADA KPUBC TIPE C SOEKARNO-HATTA. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pengawasan impor barang bawaan penumpang erat kaitannya dengan penerimaan negara, yang diawali proses pemberitahuan, pembayaran dan pelunasan kewajiban pabean, dan pelaporan penerimaan. Salah satu penerimaan negara yaitu penerimaan Bea Masuk atas impor barang bawaan penumpang. Kegiatan importasi ini diatur dalam Peraturan Menteri Keuangan Nomor 203/PMK.04/2017 tentang Ketentuan Ekspor dan Impor Barang yang Dibawa oleh Penumpang dan Awak Sarana Pengangkut. Penulisan karya ilmiah ini bertujuan untuk mengetahui pengawasan impor barang bawaan penumpang melalui Bandara Internasional Soekarno-Hatta (BISH), dengan penerapan aplikasi CEISA dan PATOPS, serta sistem pengendalian internal atas impor barang bawaan penupang. Penulis menggunakan metode pengumpulan data studi kepustakaan dan studi lapangan. Studi kepustakaan dilakukan dengan cara mempelajari informasi dari literatur, peraturan, dan kebijakan yang berlaku, sedangkan studi lapangan dilakukan dengan cara pengumpulan data administratif dan wawancara kepada pihak yang terlibat dalam siklus penerimaan Bea Masuk. Hasil penelitian menunjukkan bahwa KPUBC Tipe C Soekarno-Hatta (BC SH) telah menjalankan tugas dan fungsinya, yaitu mengawasi dan melayani impor barang bawaan penumpang sesuai dengan ketentuan dan prosedur yang berlaku. Siklus penerimaan bea masuk ini dimulai dari proses penelitian dokumen Customs Declaration, proses pemeriksaan fisik barang bawaan penumpang, dan proses pembayaran kewajiban pabean. BC SH menerapkan aplikasi CEISA dan PATOPS yang terintegrasi untuk mengumpulkan dan menyimpan data importasi dan penerimaan negara, sebagai langkah dalam pengambilan keputusan dan pengamanan aset negara. Penerapan Sistem Pengendalian Internal berjalan dengan baik sesuai dengan Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2008 tentang Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP) dan memenuhi lima komponen pengendalian internal yang dikemukakan oleh COSO.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Siklus Penerimaan Negara, Sistem Pengendalian Internal, Impor Barang Bawaan Penumpang pada BC SH, Manajemen Risiko
Subjects: Program Studi > 54 Manajemen-S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Ekonomi Bisnis (FEB)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:06
Last Modified: 11 Dec 2023 09:06
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/2163

Actions (login required)

View Item
View Item