Search for collections on Karya Ilmiah

PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI MOBILITAS SOSIAL DENGAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNINGKELAS VIII SMP NEGERI 3 LOLOFITU MOI

HENDRIK APRIL YANTO GULO (2023) PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI MOBILITAS SOSIAL DENGAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNINGKELAS VIII SMP NEGERI 3 LOLOFITU MOI. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini dilakukan sebagai respons terhadap rendahnya hasil belajar siswa kelas VIII di SMP Negeri 3 Lolofitu Moi. Tujuan penelitian ini adalah untuk menentukan apakah penerapan Model Pembelajaran Discovery Learning pada materi mobilitas sosial di kelas VIII SMP Negeri 3 Lolofitu Moi pada Tahun Pelajaran 2022/2023 dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Subjek penelitian terdiri dari 25 siswa kelas VIII. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur tingkat keterlibatan siswa dalam pembelajaran IPS di kelas VIII SMP Negeri 3 Lolofitu Moi. Hasil analisis terhadap hasil belajar siswa pada semester sebelumnya menunjukkan bahwa masih ada siswa yang belum mencapai Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yang ditetapkan, yaitu nilai ≥ 75. Pada Ulangan Harian Semester I tahun 2022/2023, siswa kelas VIII SMP Negeri 3 Lolofitu Moi mendapatkan nilai IPS di bawah KKM. Pengumpulan data dilakukan dengan cara observasi dan tes untuk menganalisis tingkat keberhasilan peserta didik setelah perlakuan tindakan. Oleh karena itu, Model Pembelajaran Discovery Learning mampu meningkatkan proses dan hasil belajar IPS. Model pembelajaran ini mendorong siswa untuk menjadi subyek aktif dalam belajar ilmu pengetahuan sosial baik secara fisik maupun mental.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20231
Uncontrolled Keywords: Kata kunci: hasil belajar IPS, Model Pembelajaran Discovery Learning.
Subjects: Program Studi > 76 Pendidikan Ekonomi - S1
Divisions: Fakultas > Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 11 Dec 2023 09:06
Last Modified: 11 Dec 2023 09:06
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/2126

Actions (login required)

View Item
View Item