Search for collections on Karya Ilmiah

Analisis Penerjemahan Istilah-istilah Geologi Batubara bagi Awam dari Bahasa Inggris ke Bahasa Indonesia dengan Teks Sumber Makalah Ilmiah

DUDI BUDI WALUYO (2022) Analisis Penerjemahan Istilah-istilah Geologi Batubara bagi Awam dari Bahasa Inggris ke Bahasa Indonesia dengan Teks Sumber Makalah Ilmiah. Karya Ilmiah thesis, Universitas Terbuka.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penerjemahan istilah-istilah geologi batubara dari bahasa Inggris ke bahasa Indonesia untuk kalangan awam belum banyak dijumpai dalam kepustakaan di Indonesia. Karya ilmiah ini mencoba melakukan penerjemahan tersebut dengan menerapkan beberapa prosedur penerjemahan yang tepat untuk setiap istilah yang diambil dari teks sumber (TSu) berupa karya ilmiah berbahasa Inggris. Karya ilmiah ini disajikan dalam bentuk translation portfolio sehingga mudah diikuti dan ditelusuri hasil terjemahannya (teks sasaran/TSa) terhadap TSu. Prosedur penerjemahan dari berbagai penulis dan berbagai pustaka terkait penerjemahan dipakai sebagai dasar teori sekaligus dipakai dalam bagian pembahasan. Pembahasan akan selalu mencari hasil penerjemahan yang berorientasi pada kalangan awam sebagai target pembacanya, sebagaimana maksud dari judul karya ilmiah ini. Hasil akhir dari penerjemahan atau karya ilmiah ini diharapkan dapat memperkaya kepustakaan dan wawasan kalangan awam ketika membaca teks-teks terkait geologi batubara dalam bahasa Inggris.

Item Type: Thesis (Karya Ilmiah)
Additional Information: 20222
Uncontrolled Keywords: Awam, Istilah Geologi Batubara, Terjemahan Bahasa Inggris
Subjects: Program Studi > 87 Sastra Inggris Bidang Minat Penerjemahan
Divisions: Fakultas > Fakultas Hukum, Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FHISIP)
Depositing User: Karil Repository
Date Deposited: 07 Dec 2023 07:43
Last Modified: 07 Dec 2023 07:43
URI: http://student-repository.ut.ac.id/id/eprint/202

Actions (login required)

View Item
View Item